Menu

Beauty Punya Kulit Kering? Lebih Baik Hindari Kandungan Ini di Produk Makeup Kamu!

20 November 2020 17:20 WIB

Ilustrasi produk makeup. (Unsplash/element5digital)

HerStory, Tangerang —

Beauty punya kulit kering? Duh, pasti sulit mencari makeup dan skincare yang cocok karena akan membuat kulit terasa sangat kencang.

Kulit yang kering juga lebih sensitif, untuk itu enggak boleh sembarangan menggunakan produk makeup.

Nah, supaya kamu enggak salah lagi membeli produk makeup, HerStory sudah merangkum dari berbagai sumber kandungan makeup yang harus dihindari untuk kamu pemilik kulit kering. Apa aja ya?

1.Wewangian atau parfum

Produk makeup juga banyak menggunakan wewangian atau parfum. Akan tetapi, jika kamu memiliki kulit yang kering lebih baik hindari menggunakan produk makeup dengan kandungan parfum. Hal ini dikarenakan akan berisiko membuat kulit kamu yang kering menjadi iritasi. Tak hanya untuk jenis kulit kering saja, kandungan parfum juga tak baik digunakan oleh segala jenis kulit.

2. Paraben

Seperti yang diketahui paraben sangat dihindari dalam pembuatan makeup. Paraben merupakan pengawet atau bahan sintetis yang dapat memperpanjang umur suatu produk. Jika pemilik kulit kering menggunakan produk makeup dengan kandungan paraben maka akan mengalami iritasi dan alergi.

3. Asam salisilat

Sebelum membeli makeup, coba lihat terlebih dahulu kandungan yang ada dalam produk tersebut. Jika kamu melihat terdapat kandungan asam salisilat, lebih baik hindari. Dikarenakan jenis kulit kering akan menjadi lebih kering dan berjerawat.

4.Asam glikolat

Asam glikolat merupakan pengelupasan kimia yang biasanya digunakan untuk membersihkan komedo dan pori-pori yang tersumbat. Akan tetapi, jika kamu memiliki kulit yang kering lebih baik hindari kandungan ini agar tak terjadi iritasi.

5. Alkohol

Produk makeup dengan kandungan alkohol juga dapat berdampak negatif bagi pemilik kulit sensitif. Alkohol akan membuat munculnya eksim, rosacea, dan psoriasis terutama bagi pemilik kulit kering.

Nah, itu dia beberapa kandungan yang harus dihindari jika kamu memiliki kulit yang kering. Mulai sekarang jangan lupa untuk mengecek terlebih dahulu kandungan makeup sebelum membeli. Semoga bermanfaat!