Denise Chariesta (Instagram/@denisechariesta91)
Seperti yang diketahui, Denise Chariesta kini tengah menjadi sorotan lantaran pengakuannya menjadi selingkuhan salah satu suami dari presenter ternama Tanah Air.
Pengakuan kontroversialnya soal pria RD itu berhasil menyita perhatian netter dan membuat wanita ini banyak dihujat.
Denise Chariesta sendiri diketahui lahir pada 5 September 1991. Berdasarkan astrologi, artinya Denise berada di bawah naungan zodiak Virgo.
Bicara soal kecenderungan sifat seseorang, beberapa zodiak dikenal sangat tempramen dan gampang terlibat pertengkaran dengan orang lain. Mereka dapat sangat menyakiti kamu, bahkan hanya dengan kata-kata yang mereka ucapkan.
Lalu, bagaimana dengan zodiak Virgo yang menaungi Denise Chariesta? Dikutip dari Times of India, rupanya Virgo disebut termasuk zodiak yang hobinya mengajak orang lain berantem. Namun, Virgo bukan satu-satunya dan berikut beberapa di antaranya.
Virgo cenderung sering bertengkar karena mereka merasa perlu membuktikan bahwa mereka adalah pribadi yang kuat.
Banyak dari mereka yang kurang percaya diri dan sebenarnya sering rendah diri. Inilah mengapa berusaha keras untuk dianggap kuat.
Aries pada umumnya pemarah. Mereka gampang jengkel dan hilang kesabaran. Akibatnya, mereka pun lebih mudah terlibat perkelahian dengan orang-orang di sekitar mereka.
Hal baiknya, mereka jarang menyimpan dendam. Namun, ada banyak risiko setiap kali mereka melepaskan amarah saat itu juga. Begitu mulai marah, Aries akan membuat kamu kesal dengan sikap agresif mereka.
Taurus juga memiliki kecenderungan untuk terlibat dalam banyak pertengkaran. Mereka menjadi gelisah ketika seseorang tak mematuhi mereka.
Zodiak ini umumnya mendiskusikan banyak hal dengan sangat tenang. Hanya saja, begitu ada yang tak setuju, mereka akhirnya bakal kesal dan bisa saja langsung ingin bertengkar.
Gemini kadang enggan menunjukkan rasa hormat pada orang lain. Akibatnya, pertengkaran kerap tak bisa dihindari ketika ada pihak yang tak menyetujui keinginan mereka.
Gemini biasanya juga menggunakan cara agresif untuk mendapatkan perhatian. Senjata utama Gemini saat berkelahi adalah kata-kata yang sangat menyakitkan.
Leo umumnya pemarah dan tak bisa mentolerir orang yang tak menghormati mereka. Zodiak ini biasanya melancarkan perang dingin, yakni mengabaikan orang lain atau tak berbicara dengan mereka selama beberapa bulan atau bahkan bertahun-tahun.
Pertempuan verbal tanpa akhir juga menjadi keahlian zodiak Leo. Mereka akan mencoba menjatuhkan kamu dengan cara apa pun! Waspada ya Beauty!