Menu

Siap Liburan Tahun Baru Moms? Ini 5 Asupan Penting untuk Dongkrak Stamina Tubuh, Cocok Buat Bekal Tavelling Nih

30 Desember 2022 17:20 WIB

Ilustrasi makanan yang baik untuk penderita penyakit ginjal. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Akhir tahun menjadi momen yang pas untuk menikmati liburan setelah penat kerja selama setahun. Namun, bepergian di tengah kondisi cuaca dingin terkadang cukup melemahkan sistem kekebalan tubuh.

Selain istirahat yang cukup, tentu asupan makanan sehat juga perlu diperhatikan agar stamina tetap prima di tempat wisata, Moms. Berikut ini 5 asupan makanan yang bisa dibawa sebagai bekel saat liburan panjang. Apa saja?

1. Buah dan sayuran 

Buah dan sayuran mengandung antioksidan dan beta-karoten serta vitamin C & E yang mamberikan nutrisi yang penting bagi kondisi kesehatan, termasuk meningkatkan hormon bahagia.

Diantaranya seperti wortel, brokoli, labu, bayam, ubi jalar, tomat, jeruk, jeruk nipis, jeruk bali, kacang dan biji-bijian.

2. Makanan kaya karbohidrat kompleks

Makanan kaya karbohidrat juga penting untuk memberikan stamina dan metabolisme tubuh agar kuat menghadapi segala beban hidup. Diantaranya terdapat pada sereal, gandum dan kacang-kacangan.

3. Protein

Tak dipungkiri protein sangat dibutuhkan tubuh untuk memberikan energi sehingga sangat memperkuat konsentrasi seseorang dalam pekerjaan. Konsumsi makanan seperti ikan, ayam, kacang-kacangan, susu, produk kedelai dan yogurt, karena mengandung tryptophan dan selenium yang membantu menstimulasi kadar serotonin.

4. Omega 3 

Makanan yang mengandung asam lemak juga wajib dikonsumsi sebagai pendamping protein seperti ikan berlemak, mackerel, salmon, tuna, sarden, biji rami, walnut, alpukat.

5. Cokelat

Cokelat hitam membantu dalam melepaskan serotonin yang melemaskan pembuluh darah. Sehingga akan memicu hormon baik dalam tubuh yang pada akhirnya membuat seseorang semakin bersemangat menjalani hari.

Itulah lima makanan sehat yang ampun untuk meningkatkan stamina tubuh. Jangan lupa bawa bekel dan selamat liburan akhir tahun ya Moms!