Menu

Gak Disangka, Ini 6 Hal yang Bisa Ancam Perkawinan! Kenali Lebih Awal Moms Biar Gak Bahaya!

02 Januari 2023 13:50 WIB

Illustrasi pasangan bertengkar memasuki fase hampa pernikahan (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Seperti yang diketahui, banyak sekali drama yang terjadi dalam pernikahan baik internal yakni hanya diantara suami dan istri hingga yang terjadi dalam keluarga besar.

Tapi tenang saja, konflik tersebut adalah hal yang biasa kok dalam sebuah pernikahan, Moms!

Mungkin kamu dan pasangan tak ingin hal itu terjadi, tapi konflik bukan sesuatu yang mudah untuk dihindari. Cinta yang diungkap mungkin bisa membantu sesekali, namun ini tak dapat diandalkan bila masalah yang dialami sudah akut.

Oleh karena itu, agar pernikahan tetap terjaga, kamu perlu mengenali tanda-tanda ini sejak awal agar tak menyesal di kemudian hari. Ingat, memutuskan untuk pisah sementara waktu bukan jalan keluar yang baik dalam sebuah pernikahan. Apalagi bagi mereka yang sudah memiliki anak.

Berikut tanda-tanda yang harus kamu kenali lebih awal untuk merawat hubungan perkawinan kamu.

1. Masalah peran dalam rumah tangga

Pernikahan membutuhkan kerja sama dan penyesuaian dari dua individu, dan ini berlangsung sepanjang waktu. Namun, baik suami maupun istri sering mempermasalahkan perannya dalam rumah tangga. Anggapan bahwa peran masing-masing lebih berat, adalah tanda pernikahan kamu dalam masalah.

2. Masalah keuangan

Uang adalah penyebab utama dalam keretakan suatu rumah tangga. Sayangnya, masalah sensitif ini banyak terjadi dalam pernikahan. Jika kamu sering ribut dengan pasangan karena masalah uang, maka waspadalah. Karena ini sering berakhir buruk. Menyelesaikannya lebih awal dengan komunikasi yang baik bisa mencegah terjadinya perceraian.

3. Keputusan bersama?

Sebelum menikah, setiap individu membuat pilihannya sendiri. Tapi, setelah menikah sebagian besar keputusan dalam hidupnya harus dirundingkan bersama pasangan, karena apapun yang dilakukan pasti akan mempengaruhi kehidupan keluarganya. Perbedaan pendapat dan ketakmampuan untuk mencapai keputusan bersama atau kompromi adalah salah satu pertanda bahwa pernikahan kamu dalam ancaman.

4. Kurang pengalaman karena terlalu cepat  menikah

Apakah pernikahan kamu dilakukan dengan tergesa-gesa atau mendadak? Biasanya hal ini terjadi karena adanya 'kecelakaan' yang tak diinginkan. Penelitian yang dilakukan di Amerika Serikat mengungkap bahwa keputusan besar seperti menikah jika dilakukan hanya mengandalkan keinginan belaka akan mudah berakhir dengan perceraian. Pernikahan adalah salah satu keputusan paling penting dalam hidup, sehingga perlu banyak pertimbangan untuk menghindari penyesalan di kemudian hari.

5. Masalah mendasar yang dibiarkan berlarut

Jika kamu merasa ada masalah mendasar yang mengganggu hubungan kamu, pilihan terbaik adalah dengan membicarakannya. Jika kamu atau pasangan tak dapat mengatasi hal tersebut maka itu adalah penanda jelas bahwa pernikahan kamu dalam masalh. Hal kecil bisa menjadi besar, itulah pernikahan. Sebagian besar masalah yang kecil sering berakhir dalam perkelahian dan perselisihan yang tak diselesaikan dengan baik dan meninggalkan bekas luka pada kedua belah pihak.

6. Rahasia

Mungkin ada rahasia yang baik untuk tetap dijaga dalam pernikahan, namun tak jarang juga pernikahan rusak karena rahasia yang disembunyikan. Kenali dengan bijak dan arif, rahasia apa saja yang boleh dan tak boleh. Jangan menyembunyikan hal-hal yang bisa membuat pernikahan semakin rumit. Jika ini terjadi sama saja kamu menghancurkan pernikahan secara perlahan. Ingat, beberapa rahasia lebih baik diungkapkan agar tak ada kebohongan dalam pernikahan.