Menu

Sisley Ecological Compound: Solusi Jitu Memperbaiki dan Menjaga Kesehatan Skin Barrier, Welcome Kulit Glowing!

26 Januari 2023 06:35 WIB

Sisley Ecological Compound. (Riana/HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, kamu pasti udah pernah mendengar istilah skin barrier, kan? Ya, skin barrier merupakan  bagian kulit yang memiliki fungsi vital karena melindungi dari paparan sinar ultraviolet, polusi, racun, maupun patogen yang tentunya sangat berbahaya.

Hal tersebut tentu saja membuat peran skin barrier amatlah penting. Pasalnya, skin barrier yang rusak dapat menyebabkan air dalam kulit akan mudah menguap dan membuat kulit mudah kering. 

Gak hanya itu, kuman dan bakteri pun akan lebih mudah masuk dan rentan sebabkan jerawat dan penggunaan skincare pun menjadi tak ampuh. Oleh karena itu, penting bagi kita menjaga kesehatan skin barrier, Beauty. 

Adapun, hal pertama yang perlu dilakukan untuk memperbaiki skin barrier yang rusak adalah dengan mulai menerapkan perawatan kulit wajah yang tepat. Upaya ini bisa dimulai dengan memilih perawatan kulit atau skincare berbasis bahan alami (plant based) seperti Sisley Ecological Compound, Beauty.

Tinne Wardhani, selaku Brand Manager Sisley Indonesia, menuturkan, formula baru dari Sisley Ecological Compound ini memiliki keefektifan yang lebih tinggi untuk menjaga skin barrier.

Dikatakan Tinne, lahirnya formula baru di Sisley Ecological Compound ini bermanfaat untuk membuat kulit lebih siap menghadapi ketidakseimbangan bakteri baik dan buruk dari lingkungan luar. 

"Semua produk Sisley ini kekuatannya itu ada di phyto cosmetology. Itu brand DNA kita. Yang menggabungkan teknologi dari plant based yang diformulasikan sehingga aman, dan risetnya juga sangat panjang, jadi bahan-bahannya dicari yang paling aman. Nah, senyawa ekologis dalam Ecological Compound ini dapat membantu menyeimbangkan ekosistem kulit dan memperkuat kekebalan alami kulit meningkatkan fungsi vitalnya," tutur Tinne saat ditemui HerStory di launch event Sisley Ecological Compound, di Plataran Hutan Kota Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023).

Tinne melanjutkan, Ecological Compound ini memang bukan tergolong produk yang baru dari Sisley. Produk ini sudah ada sejak tahun 1980. Tapi, tahun ini Ecological Compound mengalami pembaruan formula.

Tinne juga menegaskan bahwa formula baru di Ecological Compound sendiri sebenarnya gak meninggalkan formula lama. Sisley Ecological Compound ini tetap memiliki kandungan Centella asiatica, ginseng, hops, horsetail, dan rosemary

Namun, terdapat dua bahan baru untuk formula pada produk ini, yaitu Burdock dan ekstrak Meadowsweet. Dua formula baru itu disebut juga sebagai advanced formula yang sangat berperan kuat dalam menjaga keseimbangan skin barrier

"Jadi bisa dibilang, formula baru yang terkandung di Ecological Compound memang gak sembarangan. Prosesnya pun sangat panjang sampai akhirnya menemukan formula yang benar-benar tepat dan efektif,” tutur Tinne.

Dikatakan Tinne juga, formula dalam Ecological Compound  ini 3.500 kali lebih terkonsentrasi, yang secara drastis meningkatkan kemanjuran dan berkontribusi untuk mendukung dan mengoptimalkanskin barrier.

“Ecological Compound yang sekarang lebih terkonsentrasi 3.500 kali. So it's more powerfull. Fungsinya supaya skin barrier-nya itu lebih kuat lagi. Karena kan sekarang lingkungan itu udah jauh berbeda ya, polusi jauh lebih meningkat, termasuk polusi logam. Polusi logam itu partikelnya sangat kecil dan itu gak semua produk bisa menangkal itu, tapi Ecological Compound ini bisa," sambung Tinne.

Sementara itu, Dheta Arlinta, selaku Training Manager Sisley Indonesia, memaparkan bahwa formula baru di Ecological Compound ini memiliki kandungan Centella asiatica yang lebih kuat. Formula ini pun terbilang cukup langka dan diambil dari metode pemanenan khusus sehingga mampu meningkatkan keefektifan skin barrier sejak pertama kali menggunakan produk ini.

"Kesemua formula baru di Sisley Ecological Compound ini punya kemampuan untuk meningkatkanskin barrier, jadi ekstra double, lebih bagus dari sebelumnya. Ini yang secara drastis meningkatkan kemanjuran dan berkontribusi untuk mendukung dan mengoptimalkan skin barrier,” jelas Dheta.

“Ada new research dari kandungan kita yang lama, kita teliti lebih lama lagi dan ternyata formula baru ini punya kemampuan powerfull antioksidan, jadi produk ini akan sangat-sangat lebih tahan dari radikal bebas," sambung Dheta,

Dheta juga bilang, formula baru di Ecological Compound ini bermanfaat juga untuk re-balance kulit, Beauty. Formula ini pun bermanfaat untuk  menyeimbangkan bakteri baik dan buruk di permukaan kulit. 

Dheta pun menyarankan, Ecological Compound baik diaplikasian sebelum kita keluar rumah atau sebelum make-up, Beauty, karena, pada saat kita mengaplikasikan make-up, maka skin reflex-nya akan lebih bagus.

"Jika bakteri baik dan buruk itu seimbang maka itu akan mempengaruhi pH atau kadar keasaman kulit kita. Dan, pada saat kadar keasaman kulit kita seimbang,  kalau kita mau pakai sunblock hingga make-up, dia akan sangat cepat menyerap dan memberikan manfaat lebih ekstra ke kulit kita dengan kondisi pH yang benar-benar seimbang," tambah Dheta.

"Dan kenapa Ecological Compound ini diperlukan sebelum keluar rumah atau sebelum make-up, karena kalau Sisley udah ada di kulit kita, pada saat kita make-up itu skin reflex-nya akan lebih bagus. Jadi kekuatan kulitnya akan lebih baik, otomatis kulit akan lebih glowing dan lebih sehat dan kuat terhadap serangan radikal bebas," imbuh Dheta.

Nah, itulah beberapa keunggulan Sisley Ecological Compound ini, Beauty. Selain bisa digunakan untuk kaum Hawa, produk Sisley Ecological Compound ini bisa digunakan untuk pria, lho. Ecological Compound ini pun aman untuk dikombinasikan dengan segala jenis produk lainnya.

So, apakah kamu tertarik mencoba produk high-end dari Sisley Paris yang satu ini, Beauty?