Menu

Bikin Haru, Fakta Soal BCL Sisakan Kursi Kosong dengan Mawar Putih saat Konser Tunggal di Malaysia Terkuak! The Real Cinta Sejati?

30 Januari 2023 01:45 WIB

Ashraf Sinclair dan Bunga Citra Lestari. (Instagram/bclsinclair)

HerStory, Jakarta —

Seperti yang dikeahui, BCL baru saja menggelar konser tunggalnya di negara sang suami, Malaysia.

Bahkan konon konser yang digelar pada Jumat (27/1/2023) itu didatangi oleh keluarganya dan keluarga mendiang Ashraf Sinclair.

Namun, satu yang menarik perhatian publik adalah Bunga Citra Lestari (BCL) juga membiarkan satu kursi kosong di antara keluarganya dan diberi setangkai mawar putih.

Iman Tang, EO yang mengoorganisir konser Bunga Citra Lestari  (BCL) mengatakan kursi kosong dengan mawar putih itu bertujuan untuk mengenai mendiang Ashraf Sinclair.

"Remembering my friend the late AS.. @ashrafsinclair. Greatly Loved, Deeply Missed.

We did well last night," ungkap Iman Tang dalam unggahannya di Instagram.

Ternyata konser Bunga Citra Lestari di Malaysia adalah salah satu permintaan Ashraf Sinclair sebelum meninggal dunia.

"Syukur Alhamdulillah.. I fulfilled your dream and really hope this will make you proud..AL-Fatihah," lanjut Iman Tang.

Sejumlah warganet dalam kolom komentarnya dan melalui akun TikTok @bcl.liciouss turut merasa sedih dengan adanya kursi kosong dalam konser Bunga Citra Lestari di Malaysia.

Mereka masih tak menyangka Ashraf Sinclair begitu cepat pergi. Bagi mereka, Bunga Citra Lestari dan mendiang suaminya adalah cinta sejati

"Lagu ni melambangkan banyak cinta. Habibie & Ainun, Ashraf & BCL. Al Fatihah untuk Eyang Habibie, Eyang Ainun dan Ashraf," kata @syimirizza***.

"Sedihnya melihat kursi itu, masih terbayang Ashraf Sinclair. Al Fatihah. Keluarga Ashraf pun senantiasa support BCL, humble as always and BCL pun jaga baik hubungan dengan the Sinclair. Alhamdulillah, keep blossoming @bclsinclair," kata @pokadotsempi**.

"Sampe sekarang masih ga nyangka ashraf udah ngga ada," kata @alin'sfami**.

"The real cinta sejati," kata pengguna TikTok tanpa nama.