Menu

Gampang Didapat dan Bisa Diracik Sendiri, Ini 4 Daun 'Sakti' yang Ampuh Hempaskan Kolesterol Tinggi, Buruan Konsumsi!

31 Januari 2023 09:25 WIB

Ilustrasi kolesterol dalam tubuh. (Pinterest/Edited by herstory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, seperti yang kita tahu, kolesterol tinggi merupakan kondisi ketika kadar kolesterol di dalam darah melebihi batas normal. Penyakit yang satu ini harus segera ditangani sebelum muncul komplikasi.

Kadar kolesterol tinggi bisa disebabkan oleh gaya hidup yang enggak sehat, seperti merokok, mengonsumsi minumal beralkohol, atau mengonsumsi makanan berlemak secara berlebihan.

Makanya, orang-orang yang menderita kolesterol tinggi akan mencari cara untuk mengontrolnya dan mengobatinya. Namun, kamu sudah tahu belum kalau ada sejumlah daun yang bisa menurunkan kolesterol tinggi?

Melansir dari berbagai sumber, Selasa (31/1/2023), berikut 4 daun yang dipercaya bisa menurunkan kadar kolesterol tinggi. Yuk, simak baik-baik, ya!

1. Daun salam

Daun salam ternyata memiliki manfaat untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi. Kandungan senyawa flavonoid di dalam daun salam berfungsi sebagai antioksidan yang kuat dalam menurunkan kolesterol.

2. Daun kelor

Daun kelor enggak perlu diragukan lagi manfaatnya. Kandungan zat aktif seperti flavonoid dan tanin membuatnya diklaim memiliki efek menurunkan kolesterol dengan cepat.

3. Daun sirsak

Sebuah studi menyatakan bahwa air rebusan daun sirsak mengandung senyawa flavonoid yang dapa memberikan efek pembentukan kolesterol di dalam darah.

4. Daun sirih

Daun sirih memiliki kadar eugenol yang dapat menghambat jumlah kolesterol yang dihasilkan liver dan dapat membantu mengurangi jumlah lipid yang diserap oleh usus.

Nah, itulah beberapa daun yang bisa dimanfaatkan untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi. Semoga bermanfaat, ya!