Menu

Gak Bakal Keabisan Ide, Ini 5 Pakaian Dasar yang Wajib Ada di Lemari! Cuss Cek Sekarang, Ini Kunci Dasar dari Fashionable!

10 Februari 2023 11:55 WIB

Tie front tops. (Pinterest/westware)

HerStory, Jakarta —

Kini semakin banyak sekali desain pakaian yang unik dan bagus untuk menunjang penampilan sehari-hari. Tapi, gak semuanya harus ada dalam lemari kamu kok Beauty!

Berikut adalah beberapa barang wajib yang mungkin sebaiknya harus kamu miliki untuk menunjang penampilan menurut para stylist dan desainer karena dinilai sangat mudah dipadu-padankan.

Bahkan beberapa pakaian dasar ini tak pernah disingkirkan oleh para desainer, dari mulai bahan yang digunakan hingga padu padan fashion untuk sehari-hari.

Berikut ini 5 pakaian dasar yang harus selalu ada di dalam lemari, mengutip Insider melalui sindikasi konten Suara.com, Jumat (10/2/2023):

1. Sweater Klasik Hingga Leher

Dengan item fashion ini bisa memberikan kemewahan kepada si pemakainya. Bahkan menurut Perancang Busana Elizabeth Kosich item fashion punya fungsi bagai bunglon, bisa didandani dengan sutra atau payet, atau sekedar untuk bepergian di akhir pekan, maupun bersantai dengan secangkir coklat panas dekat perapian.

2. Blazer Hitam Serba Guna

Ada banyak hal yang bisa dilakukan dengan blazer hitam. Dari mulai dalaman gaun mini, dengan ikat pinggang ketat di bagian dalamnya, si pemakai tetap akan terlihat mempesona.

3. Jaket Kulit Tak Pernah Tertinggal Zaman

Item fashion ini dikenal sebagai, busana yang ikonik, karena mampu bertahan dengan gaya klasik, tanpa memandang gender si pemakainya. Apalagi gaya ini juga tak akan pernah ketinggalan zaman.

4. Sepatu Bot Hitam Tahan Lama

Setiap kali bingung harus memilih sepatu, tapi tak punya banyak waktu luang. Maka, sepatu bot hitam bisa jadi jawaban terbaik dan paling praktis, karena tak pernah salah dengan gaya fashion apapun.

5. Jaket Parka Klasik

Item fashion ini cenderung instan dan mudah membuat pemakainya terlihat kasual dan elegan sekaligus, baik itu cewek maupun cowok. Bahkan jaket parka berwarna netral seperti krem dan hitam akan cocok menggunakan inner atau dalaman berwarna apapun.

Artikel Pilihan