Amanda Manopo (Instagram/shiper_amanda)
Amanda Manopo telah memutuskan hengkang dari sinetron Ikatan Cinta setelah dua tahun terakhir menjadi pemeran utama sebagai tokoh Andin. Keputusan Amanda yang keluar membuat penggemar sinetron merasa kecewa.
Rupanya, Amanda punya alasan sendiri dibalik alasannya hengkang. Ia berharap fans mengerti hal tersebut.
"Pastilah (fans sedih) kecewa pasti iya, ngerasa kayak aku tuh tidak boleh bersanding dengan siapa pun kecuali lawan main aku," kata Amanda Monopo dikutip dari tayangan YouTube MOP Channel, Senin (13/2/2023).
Amanda mengatakan, sinetron Ikatan Cinta berperan penting dalam kariernya sehingga ia menjadi sangat terkenal saat ini.
"Terkadang kita harus kenal kata cukup dalam melakukan sesuatu kan. Terlalu berlebihan juga sesuatu yang enggak bagus. Aku merasa, 'ini udah 1000 episode, lu mau gimana lagi? Mau diapain lagi?' Sudahlah," jelasnya.
Selain itu, walaupun kariernya sukses besar, namun Amanda mengakui banyak kehilangan waktu bersama keluarga. Tak dipungkiri Amanda sudah memiliki pundi-pundi kekayaan yang fantastis.
Ia bahkan disebut-sebut sudah bisa membeli mobil seharga Rp25 Milliar. Dalam sebuah moment sebuah mobil Porsche dengan plat nomor inisial nama Amanda Manopo dipamerkan Rico Ricardo.
Nama panjang Amanda Manopo Lugue atau yang bisa disingkat AML tertempel pada plat mobil mewah tersebut. Hal ini diketahui setelah fans base mengunggah mobil mewah yang diduga mobil baru Amanda tersebut.
Akan tetapi nomor mobil tersebut ditutup dengan coretan untuk menjaga kemanan dari mobil mewah itu. Publik berasumsi Porsche tersebut adalah mobil baru milik Amanda.
Dilansir dari laman Porsche Indonesia mobil Amanda Manopo sekitar seharga Rp 6 sampai Rp 25 Miliar. Pantas saja Amanda Manopo berani keluar dari Ikatan Cinta. Selain karena pundi-pundi kekayaannya telah cukup, ia juga punya banyak bisnis.