Menu

Terkuak, Ini 4 Alasan Mengapa Kadar Kolesterol Tak Kunjung Turun, Kebiasaan Buruk Ini Biang Keroknya!

18 Februari 2023 18:05 WIB

Ilustrasi seorang wanita sedang konsumsi obat penurun kolesterol. (Freepik/kroshka__nastya)

HerStory, Jakarta —

Kolesterol tinggi terjadi ketika levelnya mencapai lebih dari 200mg/dL. Kondisi ini berisiko menyebabkan gangguan jantung karena aliran darah jadi tersumbat akibat tingginya plak yang disebabkan oleh kolesterol.

Meski sudah mengonsumsi obat, orang dengan kadar kolesterol tinggi dianjurkan untuk menerapkan pola hidup sehat. Penderita juga harus memerhatikan pola makannya sebab makanan tertentu berisiko menyebabkan peningkatan kadar kolesterol, Beauty.

Dalam beberapa kasus, ada penderita yang terus mengeluh kadar kolesterol yang tak pernah turun. Bisa saja ada kebiasaan buruk yang tak disangka menyebabkan kondisi ini terjadi, lho.

Nah, kira-kira apa saja penyebab kadar kolesterol gak kunjung turun? Yuk, simak selengkapnya dalam artikel yang sudah HerStory rangkum dari laman Times of Inda, Sabtu (18/2/2023), berikut ini, Beauty.

1. Lemak tersembunyi pada makanan

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, makanan sangat berpengaruh pada kadar kolesterol, Beauty. Ada beberapa makanan yang ternyata memiliki kadar lemak tinggi yang berisiko meningkatkan kadar kolesterol.

Salah satu kandungan yang berbahaya adalah lemak trans. Sebagai penderita kolesterol, sebaiknya kamu lebih waspada dan selektif dalam memilih makanan dan pastikan makanan tersebut bebas lemak trans.

2. Gerakan tubuh yang terbatas

Selain makanan, ternyata aktivitas fisik juga berisiko menyebabkan kadar kolesterol meningkat tajam, lho. Jangan berpuas diri hanya melakukan gerakan berjalan selama 30 menit untuk menjaga kolesterol tetap terkontrol.

Pasalnya tiap orang memiliki kebutuhan akan aktivitas yang berbeda. Jika kamu merasa bahwa kamu sudah bergerak aktif namun kolesterol masih melonjak, bisa saja bahwa gerakan yang kamu lakukan itu belum cukup, Beauty.

3. Konsumsi alkohol

Beauty, alkohol merupakan musuh dari kesehatan tubuh. Mengonsumsi alkohol akan berpengaruh pada kadar kolesterol, lho. 

Bahkan, obat-obatan yang kamu konsumsi akan sia-sia jika kamu tetap meneguk alkohol. Asosiasi Kesehatan Amerika Serikat merekomendasikan penderita untuk gak mengonsumsi alkohol lebih dari dua gelas per hari.

4. Hanya mengandalkan obat

Meski kolesterol bisa ditangani dengan obat-obatan, bukan berarti kamu hanya butuh obat saja, Beauty. Obat-obatan ini akan sia-sia jika kamu gak mengiringinya dengan pola hidup dan pola makan yang sehat.

Oleh karena itu, di saat kamu mengonsumsi obat pengontrol kolesterol, kamu juga harus memastikan bahwa tubuh mendapatkan cukup olahraga dan makanan yang kamu konsumsi itu sehat dan gak memicu peningkatan kolesterol, ya.