Ilustrasi seorang dokter (Freepik/benzoix)
Kini, kesetaraan gender pada dunia kerja sudah mulai terlihat perubahannya. Seperti yang diketahui, idealnya wanita dan pria masing-masing memiliki derajat serta peran yang setara.
Baik dari nilai gaji dan jabatan, semua harus diberikah sesuai dengan porsinya tanpa melihat gender.
Namun, ada sejumlah pekerjaan yang ternyata secraa historis didominasi oleh wanita lho! Gak cuma itu, pekerjaan tersebut bahkan memiliki gaji lebih tinggi dibandingkan dengan yang lainnya.
Penasaran gak sih apa saja? Simak yuk ulasannya!
Pekerjaan yang pertama adalah dokter hewan. Di AS, seorang dokter hewan mendapatkan rata-rata gaji sebesar 103 ribu dolar AS atau sekitar Rp1,59 miliar per tahun.
Berdasarkan data yang dilansir dari data College Consensus, sosok wanita yang menjalani profesi ini sebanyak 76,39 persen lho!
Di Amerika Serikat pada 2019, jumlah mahasiswa perempuan yang berkuliah di kedokteran mencapai 50,5 persen. Bahkan bisa jadi setiap tahunnya akan bertambah.
Gak jauh berbeda seperti dokter hewan, rata-rata gaji dokter dan ahli bedah wanita di AS sekitar 97 ribu dolar AS atau sekitar Rp1,5 miliar per tahun.
Pekerjaan dengan gaji tinggi berikutnya adalah apoteker. Rata-rata, seorang apoteker di AS mendapatkan gaji per tahun sebesar 97,6 ribu dolar AS atau sekitar Rp1,5 miliar. Bahkan, profesi ini didominasi oleh wanita dengan presentase sebanyak 60,78 persen.
Orang yang bertugas di bawah pengawasan dokter untuk melakukan berbagai tugas yang sama seperti dokter.
Rata-rata gaji yang bisa mereka raih setiap tahun adalah 91,6 ribu dolar AS atau sekitar Rp1,42 miliar.
Masih di bidang medis, ternyata presentase wanita yang bergelut sebagai perawat cukup banyak lho yaitu 87,17 persen.
Menariknya lagi, gaji rata-rata seorang praktisi perawat adalah sebesar 91,1 ribu dolar AS atau sekitar Rp1,41 miliar per tahun!
Nah, bisa kita lihat, peringat 5 besar dalam profesi wanita dengan gaji yang tinggi itu di bidang medis ya Beauty. Apakah kamu termasuk salah satunya yang menggeluti bidang tersebut?