Menu

3 Ide Makanan Padat untuk Bayi Mulai Tumbuh Gigi, Praktekkin di Rumah Yuk Moms!

06 Maret 2023 15:30 WIB

Tumbuh gigi pada anak. (BellyBelly/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Ketika si kecil mulai tumbuh gigi, tentu Moms harus ekstra memperhatikan berbagai asupan makanan padat untuknya. Pastinya, berikan makanan pendamping ASI atau MPASI yang sesuai dengan kemampuan bayi dalam mengunyah makanan ya, Moms. 

Kenalkan bayi makanan padat secara bertahap. Meski sudah mulai tumbuh gigi dan kemampuan mengunyahnya meningkat, Moms jangan asal memberikan makanan yang sulit untuk mereka gigit. 

Nah, biar gak bingung, berikut ide makanan padat untuk si kecil yang baru tumbuh gigi, melansir dari Kannamma Cooks, Senin (6/3/2023). Yuk, simak baik-baik ya, Moms!

1. Roti Kacang Polong dan Ubi Jalar

Ide makanan padat pertama yang bisa diberikan pada bayi adalah roti dengan kacang polong dan ubi jalar. Paduan makanan ini cocok untuk lidah si kecil karena memiliki rasa gurih dan manis menjadi satu. 

Sebelum menyajikannya, rebus ubi jalar dengan satu cangkir kacang polong secara terpisah. Selanjutnya, campurkan satu sendok makan tepung gandum utuh, ketumbar segar, garam secukupnya, seperempat sendok teh bubuk jintan, dan sejumput lada hitam. 

Setelah selesai direbus, campurkan ubi jalar dan kacang polong lalu haluskan bersama bumbu-bumbu. Selanjutnya, oleskan campuran tersebut ke atas roti. 

2. Muffin Ayam dan Sayur

Jika si kecil susah makan sayur, Moms bisa mengolahnya menjadi muffin dicampur dengan ayam untuk ciptakan rasa gurih. Cara membuatnya, pertama Moms harus parut kentang dan wortel dan merebus ayam. 

Jika sudah, tumis parutan kentang dan wortel dengan 1 sendok makan mentega. Jika sudah matang, masukkan tumisan tersebut ke dalam mangkuk lalu campur keju cheddar, ayam rebus, serta garam dan lada hitam secukupnya. 

Selanjutnya, masukkan campuran tersebut ke dalam cangkir muffing yang telah diolesi minyak. Jangan mengisi cangkir terlalu penuh, cukup 3/4 dari ukuran gelas. Panaskan di oven hingga 180 derajat Fahrenheit selama 15-20 menit. 

3. Pasta Bayi

Moms, biar si kecil gak bosan, jangan lupa untuk berikan makanan yang bervariasi, ya. Nah, pasta organik bisa menjadi ide makanan padat untuk si kecil yang baru tumbuh gigi. 

Cara membuatnya, rebus pasta hingga matang dan pastikan empuk. Jika sudah, tambahkan satu sendok makan mentega hingga benar-benar meleleh. 

Selanjutnya, Moms bisa tumis pasta bersama ayam suir yang sudah direbus, parutan wortel, ditambah sedikit garam dan lada. Disarankan membuat pasta dengan jenis fusilli atau penne yang memiliki bentuk tidak terlalu panjang.

Nah, itulah beberapa ide makanan padat untuk bayi yang baru tumbuh gigi. Selamat mencoba, Moms!

Share Artikel:

Oleh: Ummu Hani

Artikel Pilihan