Menu

Everpure Luncurkan Face Oil Serum Non-Comedogenic, Intip Kandungan dan Manfaatnya Dulu Yuk!

15 Maret 2023 20:33 WIB

Herbaceous Buffet Oil Serum Everpure. (Dok. Istimewa)

HerStory, Jakarta —

Beauty, merawat kulit tentu menjadi suatu keharusan. Kalau gak dirawat dengan baik, maka kulit bisa kusam dan muncul banyak masalah yang bisa menurunkan rasa percaya diri.

Pola hidup yang gak sehat juga menjadi salah satu pemicu masalah kulit, seperti jerawat, kulit kering, kusam, hingga berkurangnya elastisitas kulit.

Nah, penggunaan skincare secara rutin bisa menjadi solusi untuk merawat kulit. Salah satu produk yang bisa kamu coba adalah face oil serum dari Everpure.

"Everpure menghadirkan Herbaceous Buffet Oil Serum yang juga telah teruji #NyataHasilnya dapat membantu kulit terasa lebih kenyang (kenyal & kencang), cerah, dan glowing dengan penggunaan teratur dua kali sehari selama 21 hari," ujar Elvi Wijaya selaku Assistant Brand Manager dari Everpure saat konferensi pers di Jakarta, Rabu (15/3/2023).

Lantas, apa saja sih kandungan dan manfaat yang terkandung dalam Herbaceous Buffet Oil Serum dari Everpure ini? 

Herbaceous Buffet Oil Serum ini diperkaya dengan kandungan Rice Bran Oil, Tea Plant Seed Oil, Sea Buckthorn Oil, dan Rosehip Oil yang berperan untuk membantu mencerahkan kulit kusam dan lelah karena memiliki tingkat antioksidan dan Omega 3, 6, dan 9 yang tinggi. 

Lalu, ada juga kandungan Sunflower oil, Avocado Oil dan Jojoba Seed Oil yang kaya akan fatty acid dan vitamin E yang dapat membantu melembapkan serta melembutkan area kulit yang kering. 

Selanjutnya, kandungan Chia Seed Oil, Calendula Oil, dan Japanese Camellia Oil dipercaya memiliki sifat anti-inflammatory, sehingga mampu mengurangi kemerahan dan meningkatkan skin barrier. 

Gak hanya itu, ada kandungan Squalane oil dan Evening Primrose Oil yang dapat membantu menyamarkan tanda-tanda penuaan seperti garis halus dan kerutan. 

“Herbaceous Buffet Oil Serum dengan kandungan emollient alami bekerja dengan cara mengisi celah dan kerak yang terdapat dalam sel-sel kulit," ungkap Prety Amelia Dewi, Assistant Product Development Manager Everpure.

"Oil yang terkandung akan membentuk protective film di lapisan kulit teratas, sehingga membantu mengurangi kadar air yang menguap dan menjaga agar air tetap berada di dalam lapisan kulit dan menjadikan kulit tampak lebih kenyal dan kencang," jelasnya.

Berbeda dengan produk face oil lainnya, Herbaceous Buffet Oil Serum ini sudah melewati uji coba independen sebagai face oil lokal pertama yang memiliki sertifikasi non-comedogenic dengan pure mixed oil, yang cocok untuk tipe kulit berjerawat maupun sensitif karena gak menyebabkan jerawat maupun komedo.

Nah, gimana Beauty? Mau coba?

Share Artikel:

Oleh: Tasha Rainita

Artikel Pilihan