Menu

Ananda Omesh dan Dian Ayu Ajarkan Anak Pentingnya Merawat Gigi: Aku Takut Ada Monster di Gigiku

22 Maret 2023 06:59 WIB

Ananda Omesh dan Dian Ayu Lestari. (Instagram/omeshomesh)

HerStory, Jakarta —

Dalam rangka memperingati World Oral Health Day (WOHD) atau Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Sedunia 2023, Pepsodent bersama FDI World Dental Federation (FDI), Pengurus Besar Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PB PDGI), Asosiasi Fakultas Kedokteran Gigi Indonesia (AFDOKGI), dan Asosiasi Rumah Sakit Gigi dan Mulut Pendidikan Indonesia (ARSGMPI) menggelar kampanye “#KonsultasiGigiSekarang: Gigi Kuat untuk Senyum Indonesia”.

Di mana, momen tersebut menjadi ajang untuk mengedukasi masyarakat agarmenyikat gigi dua kali sehari, pagi setelah sarapan dan malam sebelum tidur. Dan tidak lupa membiasakan diri dan keluarga untuk berkonsultasi ke dokter gigi setiap 6 bulan sekali.

Acara yang diadakan di SD Negeri Karet Tengsin 15 ini tak hanya dihadiri oleh para dokter gigi ternama, tapi juga ikut hadir, Ananda Omesh dan Dian Ayu.

Ya, Ananda Omesh dan Dian Ayu yang merupakan pasangan selebriti ini pun turut mengkampanyekan "Gigi Kuat Untuk Indonesia" dengan berbagi kisah pengalamannya di rumah bersama anak-anak mereka.

“Kadang kita sengaja ikutan sikat gigi di kamar mandi anak-anak. ‘Aku mau numpang sikat gigi ah di sini’ pas mereka lagi bersih-bersih atau cuci tangan gitu,” kata Dian Ayu di kawasan Benhil, Jakarta Pusat, Senin (20/3/2023).

Bahkan Dian Ayu mengaku kerap mendapat pertanyaan dari buah hatinya perihal dirinya yang menyikat gigi setelah makan.

‘Ya enggak apa-apa kan aku udah makan tadi, aku takut ada monster di gigiku terus gigi aku rusak. Nanti kalau sakit gigi gimana?’ Akhirnya dia ikutan (sikat gigi),” ungkap Dian Ayu.


Di kesempatan yang sama, Dian Ayu dan Ananda Omesh pun berbagi pengalaman mereka ketika buah hatinya meminta untuk diantarkan ke dokter gigi.

“Pengalaman kita prbadi yang sampai kita kaget, anak-anak tuh ‘Aku kapan ke dokter gigi lagi?’. Tumben-tumbenan nih. ‘Soalnya di sana ada tempat mainnya’. Jadi malah mereka yang minta, ‘Aku mau ke dokter gigi,” kata Omesh.

Ananda Omesh menambahkan bahwa “Gigi dan mulut yang sehat selalu jadi prioritas buat keluarga kami. Selain selalu kasih contoh ke anak-anak menyikat gigi dua kali sehari di pagi dan malam hari, senang sekali sekarang konsultasi ke dokter gigi bisa dengan mudah dilakukan dimana aja".

Terlebih kini telah tersedia layanan teledentistry dari Pepsodent yang sangat membantu semua orang terbebas dari kendala biaya maupun akses.

Serta memiliki kesempatan yang sama untuk bisa mendapatkan layanan kesehatan gigi dan mulut. Jadi tunggu apalagi, yuk kita konsultasi gigi sekarang juga Moms.

Sebagai acara puncak WOHD 2023, Pepsodent menggelar prosesi virtual untuk menyatukan komitmen lebih dari 5.000 dokter gigi dari 88 PDGI cabang, FKG-RSGM yang totalnya ada 32 di Indonesia, dan 439 “Relawan dokter gigi Pepsodentist” untuk mengedukasi kebiasaan menyikat gigi dua kali sehari dan berkonsultasi ke dokter gigi, memberikan layanan teledentistry serta memberikan perawatan gigi gratis pada 5.000 masyarakat.

“Pada akhirnya, di peringatan WOHD 2023 ini, Pepsodent mengajak masyarakat menerapkan cara mudah ‘2-2-2’ untuk memiliki gigi dan mulut yang sehat, yaitu menyikat gigi 2 kali sehari selama 2 menit, dan berkonsultasi ke dokter gigi 2 kali dalam setahun.

Dengan edukasi yang terus kami galakkan, semoga masyarakat Indonesia dapat memiliki gigi yang kuat, tubuh yang sehat guna mewujudkan ‘Senyum Indonesia, Senyum Pepsodent’,” tutup Ainul Yaqin, Direktur Personal Care Unilever Indonesia.