Dengan Bajaj Keliling, SilverQueen Ajak Masyarakat Berbagi Kebaikan Dengan Cara Baru. (Dok. Istimewa/SilverQueen)
Beauty, bulan Ramadan menjadi momen yang ditunggu-tunggu umat muslim di seluruh dunia. Sebab, ada banyak kebaikan yang bisa dilakukan di momen Ramadan.
Bicara soal kebaikan, SilverQueen hadirkan kampanye #SeruMaksimal on The Road dengan mengerahkan kendaraan khas Jakarta, Bajaj, yang akan berkeliling di area Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Selatan, Tangerang Selatan, dan Depok.
Alasan di balik terpilihnya Bajaj sebagai mode transportasi dari kampanye ini adalah tampilannya sudah dikenal secara luas dari berbagai generasi.
Spesial selama bulan Ramadan, kampanye ini berlangsung mulai tanggal 25 Maret hingga 20 April 2023 dari pukul 11.00 siang hingga pukul 19.00 malam.
“Dengan adanya #SeruMaksimal on The Road, SilverQueen mengajak masyarakat untuk terus menyebarkan kebaikan dan kebahagiaan dengan sesama," kata Mikhaela Bunawan, Brand Manager SilverQueen dikutip HerStory dalam keterangan resminya, Rabu (29/3/2023).
SilverQueen ingin lebih dekat dengan masyarakat dengan ajakan serta aksi nyata dalam berbagi kebaikan.
Masyarakat yang tinggal di luar daerah ibu kota juga dapat berpartisipasi dalam kampanye ini dengan membeli bundel Ramadan SilverQueen melalui kanal e-commerce Delfi Official Store.
Pada akhir periode kampanye ini, setiap cokelat yang terkumpul dari pembelian yang dilakukan akan disalurkan menjelang Hari Raya Idulfitri.
Dalam program ini, SilverQueen bekerjasama dengan Sajiwa Foundation yang merupakan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM).
SilverQueen bersama dengan Sajiwa Foundation akan menyalurkan hasil donasi yang terkumpul ke Yayasan BAGEA, Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) serta perlindungan anak yang bergerak dalam pencegahan serta penanganan anak terlantar dan anak jalanan.
Selain berdonasi cokelat bagi anak-anak yang membutuhkan, akan ada aktivitas seru lainnya seperti berbuka puasa bersama serta workshop menarik yang bermanfaat.
Workshop yang disediakan oleh SilverQueen bersama Sajiwa Foundation dan Yayasan BAGEA, yakni food creation workshop dengan menggunakan bahan dasar dari SilverQueen dan kelas entrepreneurship skill development untuk memberikan bekal pengetahuan bagi mereka untuk menciptakan usaha di masa depan.
"Melalui hasil donasi ini, kita bisa menorehkan senyum di wajah mereka dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri nanti. Small moments, but a big win for all,” pungkass Mikhaela