Menu

Moms, Tolong Kenali Ciri-ciri Diabetes Pada Anak, Salah Satunya Leher dan Ketiak Menghitam

02 April 2023 08:25 WIB

Penyakit Diabetes. (Pixabay/Tumisu)

HerStory, Jakarta —

Diabetes pada anak belakangan menghantui rasa kekhawatiran orang tua. Moms, tolong kenali gejala yang disebabkan oleh diabetes sebelum terlambat.

Salah satu pertanda anak mengalami diabetes pada anak adalah menghitamnya bagian leher dan ketiak pada anak.

Moms, jika ada tanda leher dan ketiak berwarna gelap atau hitam pada anak, bisa saja itu pertanda ia mengidap acanthosis nigricans.

Sebaiknya orang tua bisa langsung melakukan cek gula darah anak untuk mengetahui risiko diabetes pada anak.

Hal ini diungkapkan oleh Dewan Penasehat Physician International Society for Pedriatric and Adolescents Diabetics (ISPAD), Prof Dr dr Aman Bhakti Pulungan, FAAP, FRCP (Hon).

"Itu acanthosis nigricans yang menggambarkan insulin resisten," dalam media workshop Prodia: Cegah Diabetes Prematur pada Anak dan Remaja di Hotel Des Indes Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (28/3/2023).

Acanthosis Nigricans adalah kondisi ketika kulit menjadi gelap, tebal, dan seperti beludru pada bagian tubuh yang berkerut dan melipat.

Prof Aman menyebutkan jika acanthosis nigricans biasanya terjadi pada anak gemuk. Jika terjadi pada anak yang tidak gemuk dan ditemukan acanthosis nigricans, maka bisa saja bukan karena diabetes.

Dianjurkan untuk ke dokter endoktrin anak karena bisa saja disebabkan oleh faktor lain.

"Bisa jadi dia ada masalah hormon. Tapi kalau anak gemuk dengan acanthosis nigricans sebagian besar insulin resisten," paparnya lagi.

Prof Aman pun menganjurkan pada orang tua untuk segera membawa anak ke dokter jika leher dan ketiak menghitam.

"Jadi kalau saya dapat pasien seperti ini, pilihannya paling baik adalah cek gula darah dasar," tegasnya.

Kalau hasil tes menyatakan sudah mulai insulin resisten, tapi belum diabetes, maka tetap sudah harus dilakukan terapi.

"Ini yang namanya pre diabetes pada orang dewasa. Sehingga jangan sampai diabetes, tapi dengan syarat berat badan diturunkan," pungkasnya.

Share Artikel:

Oleh: Nailul Iffah

Artikel Pilihan