Menu

3 Kebiasaan yang Bisa Batalkan Puasa, Nomor 2 Banyak Dilakukan Orang-orang Nih!

03 April 2023 07:50 WIB

ilustrasi orang berbohong (freepik/drobotdean)

HerStory, Jakarta —

Puasa merupakan ibadah yang wajib dilakukan oleh umat Islam di bulan Ramadan. Ibadah ini dilakukan dengan cara menahan lapar, haus, dan hawa nafsu.

Namun, ternyata gak hanya itu saja lho. Rupanya, ada kebiasaan-kebiasaan sepele yang bisa membatalkan puasa. Apa kamu sudah tahu, Beauty?

Berikut ini HerStory rangkum beberapa kebiasaan yang sering dilakukan, tapi ternyata bisa membatalkan puasa. Yuk, Simak baik-baik, ya!

1. Menelan dahak

Beauty, puasa akan menjadi batal apabila seseorang menelan kembali dahak yang sudah dikeluarkan ke rongga mulut dengan sengaja.

Beberapa ulama berpendapat bahwa dahak berasal dari pangkal hidung dan gak keluar dari mulut. Jadi, kalau ditelan bisa membatalkan puasa.

2. Berkata kasar dan bohong

Banyak orang yang secara gak sadar berkata kasar dan lebih parahnya lagi sampai berbohong. Padahal, kebiasaan itu berdosa dan mengurangi pahala puasa.

"Barang siapa yang tak meninggalkan perkataan dusta malah mengamalkannya, maka Allah tak butuh dari rasa lapar dan haus yang dia tahan.” (HR. Bukhari nomor 1903).

3. Melakukan bekam

Bekam merupakan metode kesehatan dengan cara menyayat atau menusuk punggung, bahu, maupun leher pasien untuk mengeluarkan sel-sel mati.

Mayoritas ulama sepakat bahwa bekam merupakan salah satu tindakan yang bisa memengaruhi puasa. Hal ini juga diterangkan dalam penjelasan berikut ini:

“Yang membekam dan yang dibekam keduanya membatalkan puasa mereka.” (HR. Abu Dawud, 2367; digolongkan sahih oleh Al-Bani dalam Sahih Abi Dawud, 2047).

Nah, itulah beberapa kebiasaan yang bisa membatalkan puasa. Hati-hati, ya!

Artikel Pilihan