Menu

Jumlah Anak Mamah Dedeh Terungkap Usai Alya Theresia Ngaku Jadi Anak yang Diusir karena Murtad, Ternyata...

05 April 2023 15:20 WIB

Mamah Dedeh (Instagram/mamahdedeh24)

HerStory, Jakarta —

Sosok wanita bernama Alya Theresia menjadi perbincangan usai mengaku jika dirinya anak dari Mamah Dedeh yang diusir karena murtad.

Kendati demikian, hal itu langsung dibantah oleh sosok Mia yang merupakan anak kandung Mamah Dedeh.

Mia menyebut hal itu adalah hoaks karena jumlah anak Mamah Dedeh hanya empat, tiga pria dan satu wanita yang merupakan Mia.

"Kami nggak kenal. Iya hoaks, boleh dicek anak perempuan Mamah aku saja yang lain cowok," kata Mia, dikutip dari detikcom.

Sementara itu, Mia pun menjelaskan jika Mamah Dedeh tak banyak bereaksi karena memang tak memiliki sosial media.

"(Mamah) Senyum saja. Soalnya Mamah juga nggak main medsos dan nggak kenal juga dengan (Alya)," imbuhnya.

"Nggak (minta pertanggungjawaban Alya). Nggak tahu juga apa benar dia yang bicara karena kan hanya foto saja (dalam video viral), narasinya di berita," lanjutnya.

Sementara itu, Mia mengaku jika dirinya sempat menghubungi akun Instagram yang ikut menyebarkan soal Alya dan diminta untuk menghapusnya.

"Ada satu akun IG yang aku DM dia langsung hapus," pungkasnya.

Artikel Pilihan