Menu

Terbukti Hoax, Penyebar Isu Perselingkuhan Christian Sugiono dan Hana Hanifah Akhirnya Minta Maaf: Saya Mengaku Salah!

16 Mei 2023 05:40 WIB

Titi Kamal dan Christian Sugiono (Instagram/csugiono)

HerStory, Kuningan —

Belakangan ini rumah tangga Titi Kamal dan Christian Sugiono yang tak pernah diisukan negatif tetiba dirumorkan jika Christian Sugiono menduakan istrinya sendiri hingga nama Hana Hanifah pun terseret.

Usut punya usut, rumor perselingkuhan itu berawal ketika sebuah akun gosip mengunggah kompilasi video Christian Sugiono dan Hana Hanifah hingga ramai di sosial media dan akhirnya rumah tangga Titi Kamal itu jadi sorotan.

Sementara itu soal isu tersebut, suami Titi Kamal mengaku tak tahu.

"Nggak tahu tuh, coba tanya sama narsumnya ya," ujar Christian Sugiono mengutip Detik Hot, Selasa (5/16/2023).

Merasa tak melakukan perselingkuhan, Hana Hanifah pun meminta netizen untuk bijak dalam memilah informasi.

"Buat para netizen please be smart dalam bersosial media #stopmenyebarkanberitahoax," tulisnya.

Sementara itu tak butuh lama, akhirnya penyebar pertama rumor perselingkuhan Christian Sugiono dan Hana Hanifah pun mengaku jika dirinya salah telah menyebarkan informasi hoaks.

Netizen tersebut pun akhirnya meminta maaf atas konten yang dibuatnya hingga Hana Hanifah terkena dampaknya.

"Assalamualaikum, saya Riska pemilik akun @noona_update di sini saya mau minta maaf dan mengklarifikasi pemberitaan atas konten yang saya unggah mengenai dugaan perselingkuhan Hana Hanifah dan Christian Sugiono," katanya mengawali dalam video yang diunggah Hana Hanifah dilihat detikcom, Senin (15/5/2023).

"Saya memastikan dan meminta maaf karena telah menyebarkan konten hoax di sosial media. Saya memohon maaf jika video yang saya unggah, yang saya olah, dari sumber artikel online tersebut menjadi bumerang bagi saudara Hana Hanifah," ujarnya.

"Saya ingin menegaskan bahwa video itu hoaks dan tidak benar. Saya mengaku salah, karena sudah mengunggah video dengan sumber yang tidak valid," tambahnya.

Dirinya pun meminta permohonan maaf terhadap pihak pihak yang sudah dirugikannya akibat informasi hoaks yang dibuatnya.

"Saya berharap mba Hana Hanifah dan seluruh orang yang dirugikan di video tersebut bisa memberikan maaf kepada saya. Semoga kedepannya saya bisa menyajikan konten yang cover both side dan tidak menyudutkan pihak manapun," pungkasnya.