Menu

30 Nama Bayi Perempuan Bahasa Jawa Keraton 3 Kata, Duh Halus dan Sopan Banget Deh Moms!

23 Mei 2023 09:20 WIB

Ilustrasi bayi sedang tertidur. (Unsplash/Emmalee Couturier)

HerStory, Jakarta —

Memiliki seorang anak memang momen yang sangat membahagiakan bagi beberapa orang. Salah satu hal yang sangat dijadikan pertimbangan untuk menyambut kelahirannya adalah nama.

Pemberian nama memang menjadi hal yang sangat krusial untuk dalam kelahiran sang buah hati karena nama adalah doa yang akan dibawa hingga mereka dewasa.

Jika Moms masih bingung dengan nama yang cocok untuk si kecil, simak yuk beberapa deretan nama yang bisa kamu pakai!

1. Ananta Gayatri Rumi: Seorang pemimpin yang cerdas dan berparas cantik.

2. Anindya Nasywa Wulandhany: Anak perempuan sempurna yang selalu bersemangat dan cantik seperti bulan.

3. Atmariani Karamina Ardiani: Perempuan yang selalu hidup riang, murah hati, dan menjadi istri yang disayangi.

4. Belani Maheswari Budiani: Perempuan yang bagaikan bidadari, yang menjadi pembela kebajikan.

5. Bintang Asri Kemuning: Perempuan yang bagai bintang memiliki cahaya untuk kedamaian alam semesta.

6. Calandra Erlina Auli: Anak perempuan yang cantik dan selalu riang gembira.

7. Danastri Kenes Sartika: Anak cantik seperti bidadari yang lincah dan selalu bisa mendamaikan sekitar.

8. Diajeng Sekar Ayu: Anak cantik seperti putri bangsawan yang wangi dan murah senyum.

9. Eggy Aulia Daniswara: Perempuan yang makmur dan mulia, yang senantiasa menjaga kehormatan dan kesucian.

10. Eros Rostina Rosmalia: Perempuan anggun dan cantik laksana bunga mawar yang mekar.

11. Faranisa Adelia Larina: Perempuan yang selalu gembira dan mulia seperti burung camar.

12. Farra Agnia Rafifa: Perempuan yang penuh dengan kegembiraan, kaya, dan berakhlak mulia.

13. Galuh Candra Elok: Perempuan yang terlahir dari kalangan bangsawan laksana bulan terindah.

14. Gandhali Sunita Taruna: Perempuan muda yang pandai menjaga nama baik dan berinteraksi dengan orang lain.

15. Gema Ananta Ambarwati: Perempuan yang cerdas dan harum dan bisa menjadi pemimpin yang memiliki pengaruh tinggi.

16. Gendhis Kalyani Nagendra: Perempuan manis yang selalu beruntung dan kuat.

17. Gendhis Widuri Widyawati: Perempuan manis yang cerdas dan punya banyak ilmu.

18. Hadriana Haifa Husniya: Perempuan makmur yang senantiasa memelihara kejujuran dan kesetiaan hidup.

19. Hapsari Arisanti Astutiningtyas: Perempuan yang cantik, berhati lemah lembut, dan hatinya terpuji.

20. Harum Haru Hartini: Perempuan yang harum namanya mengisi hidupnya cerah dengan kehidupan yang berarti.

21. Ike Nirbita Nareswati: Perempuan bagai ratu berhati lembut memiliki keberanian yang tinggi.

22. Imas Daryati Estiningtyas: Perempuan bijaksana yang hatinya baik dan terbuka hatinya.

23. Isyana Tyas Indraswari: Anak perempuan tangguh yang selalu gembira, berhati suci, dan baik.

24. Jenar Budiani Candrakanti: Perempuan yang cemerlang dan berani yang hidupnya terselubung kebajikan.

25. Juwan Rara Rasmini: Perempuan yang harum namanya dan jiwanya bersinar.

26. Kalani Kostya Khansa: Perempuan yang selalu menjadi pemimpin yang baik.

27. Kana Maharani Gayatri: Perempuan yang cantik seperti bunga dan sosok pemimpin cerdas.

28. Kenes Ayu Kirana: Perempuan lincah, tapi tetap berparas cantik dan berhati lembut.

29. Kirana Diajeng Ardani: Putri bangsawan yang suci dan hidupnya bersinar seperti cahaya terang benderang.

30. Lisa Talitha Kirana: Perempuan muda yang bercahaya dan cantik.