ilustrasi naik turun tangga. (Pexels/Agung Pandit)
Memiliki paha yang kencang dan kecil menjadi impian banyak orang. Paha yang ramping juga menjadi faktor yang membuat postur tubuh terlihat ideal dan meningkatkan rasa percaya diri.
Selain menjaga pola makan, ada beberapa cara mengecilkan paha yang mudah dilakukan. Mau tahu caranya seperti apa?
Dilansir dari berbagai sumber, berikut cara cepat mengecilkan paha.
Salah satu cara mengecilkan paha adalah dengan mengonsumsi lebih banyak elektrolit. Elektrolit berarti kalsium, magnesium, dan kalium.
Semakin banyak elektrolit yang dimiliki di tubuh, semakin sedikit garam yang akan ditahannya. Pisang, yogurt, dan sayuran berdaun hijau kaya akan berbagai jenis elektrolit. Konsumsi lebih banyak elektrolit ini juga diyakini sebagai salah satu cara mengecilkan paha.
Gak perlu alat rumit, naik turun tangga dapat menjadi salah satu olahraga mengecilkan paha yang sangat sederhana dan mudah. Olahraga ini membuat otot paha dan betis bekerja keras.
Setiap anak tangga yang didaki akan membantu membakar lemak di paha dan membentuk ototnya.
Selain naik turun tangga, olahraga lompat tali juga dapat membantu mengencangkan otot paha dan betis, sehingga tampak lebih ramping. Olahraga ini bisa dilakukan dengan bantuan skipping.
Untuk permulaan, dapat melakukan lompat tali selama 20 dekit tanpa putus. Setelah terbiasa, cobalah tingkatkan selama satu menit.
Gimana, tertarik mencoba Beauty?