Ilustrasi anak muda terkena penyakit hipertensi (Freepik/Halodoc)
Mengontrol tekanan darah tinggi alias hipertensi merupakan komitmen seumur hidup. Jadi kamu harus melakukannya setiap hari dan berjanji untuk diri sendiri nih Moms. Mulailah dengan memiliki gaya hidup yang sehat.
Berikut ini beberapa gaya hidup sehat untuk mengontrol tekanan darah tinggi tetap stabil. Apa saja?
Asupan yang paling berperan dalam menyebabkan hipertensi, yaitu natrium atau garam, baik garam meja maupun natrium yang terkandung dalam makanan kemasan atau kaleng.
Oleh karena itu, salah satu cara untuk menurunkan tekanan darah tinggi adalah mengurangi asupan garam dalam makanan. Mengurangi asupan garam dan natrium sedikit saja diyakini dapat meningkatkan kesehatan jantung serta menurunkan tekanan darah sekitar 5-6 mmHg bila kamu memiliki hipertensi.
Efek kafein pada tekanan darah memang sering diperdebatkan. Namun, kafein disebut dapat menaikkan tekanan darah hingga 10 mmHg pada orang yang jarang mengonsumsinya.
Adapun pada beberapa orang yang sering mengonsumsi kopi berkafein hanya berdampak sedikit pada kenaikan tekanan darah. Meski demikian, bila kamu memiliki darah tinggi, ada baiknya kamu mengurangi asupan kafein. Bila kamu ragu, tanyakan kepada dokter mengenai efek kafein pada tubuh.
Olahraga bisa dilakukan di dalam ataupun di dalam ruangan. Bila kamu memilih olahraga di dalam ruangan, kamu perlu sesekali beraktivitas di luar ruangan sebagai salah satu cara untuk mengatasi hipertensi.
Pasalnya, aktivitas di luar ruangan dapat membantu kamu mendapatkan vitamin D yang dibutuhkan tubuh. Kekurangan vitamin D dapat meningkatkan risiko terkena tekanan darah tinggi dan penyakit jantung. Meski demikian, penelitian tambahan dibutuhkan untuk membuktikan fakta tersebut.
Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.