Menu

Isu Perselingkuhan Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett Mencuat! 8 Alasan yang Umum Sebabkan Orang Selingkuh Berdasarkan Hasil Survei

21 Juni 2023 15:35 WIB

Kolase foto Jeje, Syahnaz, dan Rendy Kjaernett. Adik Raffi Ahmad itu disebut berselingkuh sejak tahun 2022 dengan lawan mainnya, Rendy. (HerStory/Wafi)

HerStory, Jakarta —

Beauty, belum lama ini beredar isu miring terkait Syahnaz Sadiqah yang diduga telah berselingkuh dengan aktor Rendy Kjaernett. Kabar perselingkuhan ini diungkapkan langsung oleh Lady Veronica Nayoan istri Rendy.

Melalui unggahan Instagram Story (20/6/2023), Lady membeberkan sejumlah bukti dugaan perselingkuhan suaminya dengan adik bontot Raffi Ahmad itu. Terlihat jelas bagaimana sang suami bertukar pesan mesra dengan seseorang yang diduga adalah Syahnaz.

Sontak hal ini langsung ramai dan menyita perhatian publik. Isu perselingkuhan kerap menjadi perbincangan hangat yang ramai dibahas.

Hal ini terjadi karena perselingkuhan merupakan perbuatan yang dicela dan merugikan bagi banyak pihak, khususnya pasangan sendiri. Pada akhirnya, perselingkuhan merupakan kesalahan orang yang selingkuh dan bukan tanggung jawab pasangan sahnya masing-masing.

Meski diketahui sebagai perbuatan tercela, kenapa ya masih banyak orang yang berselingkuh? Bahkan, belum lama ini pemberitaan dipenuhi dengan dugaan perselingkuhan di kalangan selebriti.

Tentu saja ada banyak hal yang dapat menyebabkan perselingkuhan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Selterman (2019) dalam Journal of Sex Research terhadap hampir 500 orang, terdapat 8 alasan utama mengapa seseorang berselingkuh.

Yuk, simak selengkapnya dalam artikel berikut ini, Beauty!

1. Hilangnya rasa cinta

Asalan pertama mengapa seseorang berselingkuh adalah hilangnya rasa cinta terhadap pasangan. Sebanyak 77% responden mengatakan bahwa ini merupakan penyebab perselingkuhan terjadi.

Selain itu, ada kemungkinan orang lain memberikan cinta yang lebih besar sehingga seseorang dibutakan oleh hal tersebut lalu terjadilah perselingkuhan.

2. Ingin mencari hal baru

Ketidaksetiaan bukan hanya disebabkan oleh masalah dalam hubungan melainkan rasa bosan dari orang yang berselingkuh. Rasa bosan akan membuat seseorang ingin mencari hal baru dan memilih untuk selingkuh.

Sebanyak 74% responden mengaku bahwa keinginan untuk mencari hal baru inilah yang menyebabkan kerusakan dalam hubungan mereka. 

3. Merasa diabaikan

Alasan selanjutnya mirip dengan hilangnya rasa cinta. Sebanyak 70% responden mengaku bahwa perasaan diabaikan membuat mereka mencari cinta lain.

Selingkuh merupakan salah satu cara yang dianggap dapat kembali menarik perhatian pasangan. Banyak wanita yang mengaku bahwa ini adalah alasan terbesar mereka selingkuh.

4. Paksaan situasi

Selanjutnya banyak yang mengaku perselingkuhan terjadi karena sebuah keterpaksaan. Mereka merasa bahwa ketidakpuasan akan hubungan saat ini memaksa mereka untuk mencari yang lain.

Selain sebanyak 70% partisipan mengaku berada distuasi yang gak disangka, seperti mabuk dan melakukan perselingkuhan. Alasan ini diberikan lebih banyak oleh pria dibandingkan wanita.

5. Meningkatkan kepercayaan diri

Alasan ini mungkin berlawanan dengan logika, namun banyak orang yang merasa bahwa dengan berselingkuh rasa ego dan kepercayaan dirinya kian meningkat. Lebih dari setengah responden (57%) mengaku bahwa selingkuh adalah cara untuk meningkatkan kepercayaan diri mereka.

6. Bentuk kemarahan

Kemarahan memang bukanlah alasan yang kerap disebut sebagai penyebab perselingkuhan. Kendati demikian, sebanyak 43% responden mengatakan bahwa perselingkuhan merupakan bentuk kemarahan dan balas dendamnya kepada pasangan.

7. Gak berkomitmen

Kurangnya cinta dan komitmen dalam hubungan akan menimbulkan ketidakpuasan antara satu sama lain. Hal ini mengakibatkan adanya perselingkuhan sebab ketidakpedulian akan komitmen dalam membangun hubungan.

Sebanyak 41% responden mengatakan bahwa motif berselingkuh yang mereka lakukan adalah gak adanya komitmen dalam hubungan.

8. Gejolak seks

Sebanyak 32% responden mengaku berselingkuh karena adanya gejolak seks yang dirasakannya. Mereka mengaku bahwa dalam hubungan gairah, frekuensi, gaya, dan perilaku seks yang ia miliki dengan pasangan gak cukup untuk memuaskannya.

Inilah yang menyebabkan mereka memilih untuk berselingkuh dan mengeksplor kehidupan seksual yang lebih bebas.

Nah, itu dia beberapa alasan utama seseorang berselingkuh berdasarkan hasil survei, Beauty. Bagaimana menurutmu?

Artikel Pilihan