Menu

Sulit Beradaptasi, Ini 3 Zodiak Low Profile dan Gak Suka Dikenal Banyak Orang! Hidupnya Aman dan Tentram Banget Deh!

22 Juni 2023 17:55 WIB

pertemanan (Unsplash/Omar Lopez)

HerStory, Jakarta —

Jika beberapa orang sangat nyaman dengan adanya perhatian berlebih kepadanya, ada pula sebagian orang yang merasa tak nyaman ketika menjadi pusat perhatian dan dikenal banyak orang.

Mereka biasanya lebih suka melakukan kegiatan mereka sendiri. Jadi, sudah biasa jika beberapa orang ini akan terlupakan oleh orang lain karena selalu berusaha untuk tak terlihat menonjol.

Rupanya, karakter orang seperti itu bisa dilihat berdasarkan zodiaknya lho Beauty! Penasaran gak sih siapa saja mereka? Simak yuk!

Taurus

Mereka adalah zodiak yang cukup damai meghadapi sesuatu. Tapi, dalam hal popularitas mereka sangat keras dan tak mau terlihat oleh siapapun. Selain itu, mereka juga tak terbuka untuk mendengar sudut pandang alternatif, yang pasti bisa memberi kesan buruk pada orang lho Beauty!

Cancer

Cancer memang dikenal sangat dikuasai oleh bulan yang memberi mereka kedalaman emosi yang luas dan intuisi yang tajam. Namun sayangnya, mereka juga bisa sangat murung jika sedang tak stabil dan hal ini bisa membuat banyak orang menjaiuhinya.

Mereka memang memiliki kebutuhan untuk dibutuhkan dan disukai oleh orang lain, tapi kadang-kadang bisa terlihat melekat atau terlalu terikat bahkan dengan orang yang hampir tak mereka kenal.

Pisces

Mungkin kebanyakan beberapa zodiak ini tak populer dan mereka pun tak mneyadarinya. Biasanya, mereka akan menghabiskan waktu di dunia kecilnya dan merasa tak sepenuhnya ada dalam kehidupannya yang sekarang.

Meski terlihat mudah didekati, orang seringkali bingung untuk memikirkan apa yang harus dikatakan atau didiskusikan dengan mereka karena energinya.

Artikel Pilihan