Menu

Bisa Bantu Memutihkan Wajah, Ini 3 Cara Tepat Pakai Lidah Buaya, Mau Coba Buktikan Beauty?

25 Agustus 2023 11:30 WIB

Tanaman lidah buaya. (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, banyak orang yang berusaha untuk mendapatkan kulit cerah dengan menggunakan berbagai macam produk kecantikan atau perawatan di salon. Namun, ternyata kamu juga bisa, lho, memanfaatkan lidah buaya untuk membantu mencerahkan wajah.

Caranya adalah dengan mengolahnya menjadi masker wajah. Pasalnya, lidah buaya mengandung berbagai nutrisi, seperti vitamin A, C, B12, dan E, kandungan asam folat, kalsium, magnesium, kalium, dan lainnya.

Melansir dari berbagai sumber, Jumat (25/8/2023), berikut ini beberapa cara tepat memakai lidah buaya sebagai masker. Yuk, simak baik-baik, ya!

1. Masker lidah buaya murni

Jenis masker ini merupakan masker lidah buaya yang paling mudah untuk kamu buat. Masker ini sering kali digunakan untuk menjaga kelembapan dan kekenyalan kulit.

Dengan menggunakan masker lidah buaya murni, kulir wajahmu jauh lebih sehat dan terhindar dari risiko kerusakan kulit wajah.

Caranya mudah, cukup siapkan lidah buaya, cuci hingga bersih, lalu kupas dan ambil bagian tanaman lidah buaya. Setelah itu, oleskan ke bagian wajah secara merata dan diamkan 15-20 menit. Terakhir, bilas sampai bersih.

2. Masker lidah buaya dan air perasan lemon

Maske ini memiliki fungsi untuk mencerahkan wajah serta mengobati jerawat. Selain itu, masker ini juga dapat menghentikan gejala iritasi pada kulit.

Caranya, siapkan gel lidah buaya secukupnya dan air perasan 1 lemon. Lalu, aduk hingga merata. Jika sudah, diamkan kurang lebih 10 menit dan bilaskan wajah hingga benar-benar bersih.

3. Masker lidah buaya dan kunyit

Selanjutnya, kamu bisa menggunakan masker lidah buaya dan kunyit yang fungsinya untuk mencerahkan wajah serta mampu meratakan kulit wajah yang belang.

Caranya mudah, siapkan sejumput bubuk kunyit dan 1 sendok makan gel lidah buaya dan 1 sendok teh madu, lalu aduk merata. Oleskan masker ke permukaan wajah dan leher, lalu diamkan kurang lebih 20 menit. Jika sudah, cuci bersih wajahmu, ya.

Nah, itulah beberapa cara pakai masker lidah buaya untuk mencerahkan kulit. Mau coba?

Share Artikel:

Oleh: Tasha Rainita

Artikel Pilihan