Menu

Cocok untuk Ide Makan Malam, Ini Resep Bakmi Nyemek Udang dan Sayuran Komplit yang Bangkitkan Nafsu Makan, Auto Lahap!

01 November 2023 20:55 WIB

ilustrasi bakmi goreng (Instagram/@keisyamakan)

HerStory, Jakarta —

Bakmi selalu jadi pilihan comfort food banyak orang karena nikmat dinikmati kapan saja. Selain populer di China, bakmi juga sangat populer di Indonesia sehingga banyak sekali resep bakmi yang sudah diadaptasi sesuai dengan lidah orang Indonesia.

Jika Moms ingin mencoba membuat bakmi goreng atau nyemek untuk menu ide keluarga, simak yuk resep di bawah ini!

Bahan:

  • 1 kg mie telur basah
  • 4 sdm minyak sayur
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 100 g udang kupas
  • 1 batang daun bawang, iris kasar
  • 50 g brokoli, potong-potong, blansir
  • 50 g kembang kol, potong-potong, blansir
  • 5 tangkai sawi hijau, potong-potong
  • 50 g wortel, iris tipis
  • 6 buah jamur merah, potong-potong
  • 4 buah jagung muda, belah-belah
  • 150 ml kaldu/air

Bumbu:

  • 3 sdm saus tiram
  • 1 sdt minyak wijen
  • 4 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm kaldu rasa jamur
  • 1 sdt garam

Cara Memasak:

  1. Bilas mie telur dengan air hangat lalu tiriskan.
  2. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga wangi dan kekuningan.
  3. Masukkan udang, aduk hingga kemerahan.
  4. Taambahkan wortel, daun bawang, kembang kol, jamur dan brokoli. Aduk hingga sayuran layu.
  5. Masukkan mie, Bumbu dan air.
  6. Besarkan api, aduk-aduk hingga seluruhnya tercampur rata.
  7. Angkat dan sajikan hangat.

Artikel Pilihan