Menu

Konser Coldplay 'Makan' Banyak Korban Scam, Susan Sameh Akui Salah Satunya: Sakit Hati Banget...

16 November 2023 21:15 WIB

Susan Sameh (Instagram/susansameeh)

HerStory, Jakarta —

Rupanya banyak sekali orang yang tertipu tiket nonton. Gak cuma dari kalangan fans biasa, beberapa artis juga turut menjadi korban penipuan tiket konser Music of the Spheres World Tour Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) lho. Salah satu artis yang ikut tertipu adalah Susan Sameh.

Kabarnya, ia mendapatkan tiket yang sudah dijanjikan oleh seseorang dan bertransaksi via virtual.

"Katanya hari ini dikasih tiketnya, ternyata aku ditipu," ujar Susan Sameh, dikutip Suara.com dari unggahan Instagram-nya.

Padahal, Susan Sameh sudah menemui si penjual di kawasan Senayan, Jakarta untuk diberikan tiket. 

"Sakit hati banget. Udah sampai Senayan lagi ketemu sama orangnya," kata Susan Sameh.

Susan Sameh makin kecewa karena sudah sejak lama mempersiapkan diri untuk bisa menonton konser Coldplay malam ini. Ia mengaku sengaja mengosongkan jadwal syuting dari pertengahan tahun.

"Bela-belain kosongin jadwal dari Mei loh buat nonton Coldplay," kata Susan Sameh.

Menurut informasi terakhir, pelaku penipuan tiket konser Coldplay yang ikut membuat Susan Sameh jadi korban sudah ditangkap. Penangkapan dilakukan penyidik Polres Metro Jakarta Selatan hari ini.

Sebagaimana diketahui, banyak calon penonton yang tertipu jelang pelaksanaan konser Coldplay hari ini. Menurut informasi terakhir dari pihak kepolisian, ada pemegang 400 tiket palsu yang total kerugian seluruhnya ditaksir mencapai Rp1,3 miliar.

Konser Coldplay sendiri saat ini sedang berlangsung. Chris Martin dan kawan-kawan sudah naik panggung sejak pukul 21.00 tadi.

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan