Betharia Sonata tak pernah bisa menahan tangis berharap ada keajaiban untuk Leon Dozan. (Instagram/official.bethariasonata)
Akhirnya Rinoa Aurora menerima permintaan damai dari pihak Leon untuk kasus penganiayaan yang menimpanya. Bersama sang ibu, Yuliana Asaad, ia menyambangi Polres Metro Jakarta Pusat untuk mengajukan permohonan pencabutan laporan kasus dugaan penganiayaan yang dilaporkannya.
Bukan tanpa alasan, ia mengaku menerima permintaan maaf sang mantan kekasuh karena melihat adanya perubahan pada putra Betharia Sonata itu.
"Dilihat dari perilakunya, saya kan kenal Leon, saya lihat sudah banyak berubah, dari tutur katanya, dari cara berjalannya, dari tingkahnya, ya dari situ saya bisa menilai bahwa ada beberapa yang sudah banyak berubah," Rinoa Aurora saat ditemui di Polres Metro Jakarta Pusat, dilansir pada Selasa (5/12/2023).
Ia mengaku dirinya sudah tulus memaafkan Leon akibat penganiayaannya bbrp waktu lalu.
"Saya tulus aja sih memaafkan," sambungnya.
Kini, karena kasus tersebut Rinoa memastikan dirinya tak berhubungan dengan Leon Dozan dan tak bisa memastikan gimana hubungan asmara mereka berdua kedepannya.
"Kalau untuk sekarang sendiri-sendiri dulu," ungkapnya
"Itu belum tau (soal menjalin hubungan lagi). Kita belum tau apa yang akan terjadi," pungkas Rinoa.
Bak mendapat hidayah usai kejadian ini, Betharia Sonata selaku sang ibu bisa memastikan bahwa putranya sudah bertobat dan menyadari kesalahannya.
"Kalau untuk sekarang sendiri-sendiri dulu," ungkapnya
"Itu belum tau (soal menjalin hubungan lagi). Kita belum tau apa yang akan terjadi," pungkas Rinoa.