Ilustrasi wanita dengan kulit cerah di pagi hari (Sumber/Shutterstock)
Beauty, memang paparan sinar matahari dan iritan lain bisa bikin kulit kamu jadi gelap. Di sisi lain, menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter, kulit gelap pun bisa disebabkan oleh faktor lain.
"Seperti hiperpigmentasi pasca radang, fluktuasi hormonal, efek samping pengobatan, penuaan, dan sebagainya," jelas dr. Nadia dikutip Herstory, Jumat (12/29/2023).
Tak heran jika prosedur mencerahkan kulit ini menjadi favorit banyak orang. Tapi ingat Beauty, kamu gak boleh asal soal prosedurnya.
Salah satu treatment mencerahkan kulit yang banyak diperbincangkan itu ada bleaching badan.
Namun, karena menggunakan produk dengan substansi yang berbahaya, seperti hydroquinone bahkan merkuri, itu akhirnya menimbulkan banyak efek samping, apalagi jika digunakan tanpa pengawasan dokter.
"Di antaranya alergi, dermatitis kontak, pelebaran pembuluh darah di kulit, warna dan tekstur kulit yang tidak merata, gangguan syaraf, gangguan ginjal, dan sebagainya. Karenanya, meski memang bisa membuat kulit lebih cerah dengan waktu relatif singkat, prosedur ini sebaiknya tidak sembarangan juga Anda lakukan," jelas dr. Nadia.
Nah, daripada mendapatkan efek samping karena bleaching badan, sebaiknya Beauty lakukan acara alami berikut ini. Bisa dilakukan di rumah lho.
"Jika Anda merasa langkah di atas belum membuahkan hasil yang baik, jangan segan periksa langsung ke dokter ya," saran dr. Nadia.