Menu

Bertabur Bintang, Simak Yuk Ulasan Drama Korea Death's Game yang Tunjukkan Bunuh Diri Bukan Jalan Ninja saat Hidup Berat!

09 Januari 2024 22:15 WIB

Teaser drama Korea Death's Game (Soompi/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Belakangan ini masalah mental sedang menjadi kekhawatiran di kalangan gen Z. Alhasil, lewat karakter Choi Yee Jae yang beragam penonton pun bisa dibuat sadar bahwa dibalik masalah dan keputusasaan kita ada orang lain yang juga memiliki masalah. Namun meski begitu, mereka tetap mati-matian untuk berjuang demi bertahan hidup.

Pada titik tertentu Choi Yee Jae masuk dalam kehidupan barunya dan menjadi bertekad untuk berjuang hidup. Bagi yang menonton siap-siap terhanyut dalam kisah yang tragis ya. Menghadapi kematian secara tak adil, sudah berjuang hidup tapi malah menemui ajal. Yang pasti siapkan tisu ya!

Choi Yee Jae menghadapi hidup yang sulit dan memilih mengakhiri hidupnya. Tapi sebenarnya ia hanya bersikap egois dengan memikirkan dirinya sendiri. Ia tak berfikir panjang bagaimana ibunya dan kekasihnya menjadi sangat kehilangan setelah kepergiannya. Belum lagi perasaan bersalah karena pada akhirnya Choi Yee Jae bunuh diri. 

Drama Korea 'Death's Game' cocok disaksikan oleh semua orang. Terutama untuk kalian yang sedang lelah menghadapi hidup. Karakter Choi Yee Jae akan memberikan kekuatan bagi penonton. Bahwa menjadi hidup adalah satu-satunya cara menyelamatkan diri kalian masing-masing. Selamat menonton Beauty!

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza