Menu

Hempas Penyakit Kronis, Ini 4 Kebiasaan Sepele Pagi Hari yang Bisa Stabilkan Gula Darah, Catat dan Coba Yuk Moms!

28 Januari 2024 08:00 WIB

Ilustrasi wanita bangun di pagi hari (Daily Mail/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Ketika bangun tidur pagi hari, tubuh rupanya memproduksi hormon kortisol yang akan memicu kadar gula darah menjadi naik lho Moms.

Meskipun hal ini sangat normal, tentu saja menjaga gula darah sangat dianjurkan agar tubuh tetap sehat.

Dikutip dari YouTube Sehat Secara Alami melalu laman sindikasi konten suara.com, berikut kebiasaan pagi yang bisa menjaga dan menstabilkan kadar gula dalam darah:

1. Minum air putih

Kebiasaan pagi hari yang perlu dilakukan adalah dengan minum air putih setelah bangun tidur.

Menjaga hidrasi pada tubuh menjadi salah satu cara efektif menjaga kesehatan kadar gula darah. 

Hal ini dijelaskan dalam pusat pengendalian dan pencegahan penyakit Amerika Serikat.

Ketika seseorang mengalami dehidrasi maka cairan dalam tubuh akan berkurang sehingga kadar gula melonjak tinggi. 

2. Sarapan sehat

Sebagian orang memilih untuk melewati untuk menyantap sarapan. Padahal sarapan sehat dengan tinggi serat dan protein bisa membantu menstabilkan kadar gula dalam darah. 

Kebiasaan sarapan pagi hari dengan makanan sehat akan membantu membuat kenyang lebih lama. Sehingga tubuh bisa menghindari minuman maupun makanan yang tinggi kadar gula.

3. Konsumsi karbohidrat kompleks 

Karbohidrat merupakan zat gizi yang bisa langsung menyediakan energi bagi tubuh. Karbohidrat kompleks membantu menstabilkan kadar gula dalam darah secara instan.

Maka dari itu, tak hanya sarapan tinggi serat dan protein saja yang bisa membantu menstabilkan kadar gula darah.

Mengkonsumsi karbohidrat kompleks juga membantu menstabilkan kadar gula darah.  

4. Perhatikan konsumsi kopi di pagi hari 

Kebiasaan minum kopi dipagi hari bisa membuat kadar gula darah naik.

Tetapi hal ini bisa dihindari dengan memperhatikan kopi yang dikonsumsi. Minum kopi hitam tanpa gula di pagi hari relatif lebih aman. 

Beda halnya dengan kopi susu atau sejenisnya yang memiliki kandungan gula tambahan di dalamnya sehingga bisa memicu gula darah menjadi lebih tinggi.

Itulah kebiasaan-kebiasaan sederhana di pagi hari yang bisa membantu menstabilkan kadar gula darah.