Menu

Pedasnya Nampol! Ini Resep Sambal Petai Teri yang Wajib Dicoba, Tambah Telur dan Nasi Hangat Makin Nampol Moms!

29 Januari 2024 08:50 WIB

Tumis Petai Teri (Sumber/Dapur Kobe)

HerStory, Jakarta —

Sambal menjadi salah satu makanan pendamping masyarakat Indonesia yang gak boleh ditinggalkan. Bahkan, sudah banyak sekali jenis sambal yang bisa menemani makan siang agar semakin lahap salah satunya adalah sampat petai teri.

Bahkan, gak perlu lauk yang banyak, kamu bisa menikmati kelezatan sambal petai teri hanya dengan menambahkan telur dan nasi hangat lho! Simple dan praktis banget kan Moms?

Penasaran gak sih gimana cara membuatnya? Simak yuk!

Bahan:

  • 100 gram ikan teri medan sedang (rendam 15 menit, goreng kering, tiriskan)
  • 3 papan petai (ambil buahnya, belah dua dan cuci bersih)
  • 5 siung bawang merah
  • 4 sachet BonCabe level 10, rasa Bawang Goreng (7,5gr)
  • 2 cm terasi matang
  • 30 ml air asam jawa
  • 1 sendok teh gula pasir
  • minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Ulek terasi, bawang merah, gula pasir dan air asam jawa.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu yang sudah diulek sampai harum.
  3. Tambahkan BonCabe level 10. Tuang petai dan ikan teri. Aduk rata, matikan api.
  4. Angkat dan Sambal Petai Ikan Teri siap disajikan selagi hangat.

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan