Menu

3 Hal yang Bisa Jadi Pertolongan Pertama Saat Beauty Nyeri Haid, Salah Satunya Konsumsi Minuman Hangat!

31 Januari 2024 03:15 WIB

Ilustrasi nyeri saat datang bulan. (Pinterest/Advantage Meals)

HerStory, Jakarta —

Beauty, sebagai wanita kamu tentunya mengalami menstruasi. Namun, bagi beberapa orang ada yang merasakan nyeri saat sedang menstruasi, kok bisa?

Rupanya, menurut dr. Riza Marlina di laman Alodokter pada 30 Januari 2024, keluhan nyeri haid itu dikenal juga dengan dismenore. Nyeri yang dirasakan para wanita saat menstruasi ini biasanya terasa menyakitkan hingga bisa ganggu aktivitas, lho.

"Nyeri haid terjadi akibat kontraksi otot dan pembuluh darah rahim akibat tidak terjadinya kehamilan yang dimana hal ini dipengaruhi karena kadar tingginya hormon prostaglandin," terang dr. Riza dikutip Herstory, Rabu (31/1/2024).

Untuk tingkat keparahannya sendiri, ternyata setiap wanita merasakan rasa sakit yang berbeda-beda. Itu disesuaikan dengan kuatnya kontraksi, jika semakin kuat makan rasanya semakin sakit.

"umumnya dialami di awal menstruasi dan pada menstruasi yang darahnya keluar banyak," tutur dr. Riza.

Pertolongan pertama saat nyeri haid

Meski begitu, Beauty gak usah khawatir karena nyeri menstruasi bisa ditangani secara mandiri dan akan membaik dalam waktu 1-3 hari. Sementara itu, jika kamu mulai merasakan nyeri haid, dr. Riza memberikan 3 cara penanganan mandiri yang bisa kamu coba berikut ini.

  1. Kamu bisa coba kompres hangat di bagian perut yang sakit.
  2. Cobalah untuk konsumsi minuman hangat, salah satunya teh jahe hangat.
  3. Konsumsi obat pereda nyeri, seperti paracetamol.

Namun, di sisi lain jika memang nyeri haid yang Beauty rasanya itu berkepanjangan hingga menstruasi berakhir. Selain itu, jika gejala menstruasi terasa semakin parah, sebaiknya segera periksa ke dokter.

"eri haid anda alami semakin parah setiap menstruasi secara berturut-turut dalam lebih 3 siklus haid sebaiknya anda temui dokter secara langsung untuk mendapatkan pemeriksaan dan penanganan lebih lanjut," saran dr. Riza.

Artikel Pilihan