Menu

Rekomendasi Kandungan Skincare untuk Kamu Pemilik Kulit Berminyak, Salah Satunya Bebas Minyak!

25 Februari 2024 15:00 WIB

Wanita sedang mengoleskan sunscreen ke wajahnya. (Pinterest/Skincaredotcom)

HerStory, Jakarta —

Beauty, sebagai pemilik kulit berminyak, apakah kamu sering merasa kelimpungan memilih basic skincare untuk kulit kamu, karena merasa setelah mengaplikasikan skincare kulit justru tambah berminyak dan kusam?

Salah satunya saat memilih suncreen, jika kamu tak tepat dalam memilih sunscreen untuk kulit berwajah, berhati-hatilah karena bisa memicu berbagai macam masalah.

Oh iya Beauty, bicara soal kulit berminyak, menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter pada 23 Februari, ternyata pemilik kulit berminyak jika sering terpapar sinar matahari secara berlebihan bisa memicu jerawat muncul dan kulit jadi tampak kusam.

" Selain itu, paparan sinar matahari juga bisa memicu timbulnya kanker kulit, penuaan dini, flek dan hiperpigmentasi, juga beragam masalah kulit lainnya," tutur dr. Nadia saat menjelaskan bahaya sinar matahari.

Berkaitan dengan itu, sangat penting bagi Beauty untuk menggunakan sunscreen dalam urutan basic skincare kamu. Beauty bisa melindungi kulit dari dampak buruk sinar matahari.

Cara memilih sunscreen untuk kulit berminyak

Beauty, menurut dr. Nadia, untuk kamu pemilik kulit berminyak sebaiknya pilih tabir surya yang memiliki label oil-free atau bebas minyak. Selain itu perhatikan kandungannya, pilih yang non komedogenik. Serta pilih sunscreen berbasis air yang berbentuk lotion, gel, atau semprot.

Selain itu, Beauty harus memerhatikan kandungan lainnya, pastikan sunscreen yang gunakan tak mengandung substansi iritatif, seperti oxybenzone dan PABA. Untuk kandungan SPF dalam tabir surya yang kamu gunakan, minimal 30 agar perlindungan untuk kulitnya jadi optimal.

"Sunscreen tersebut bisa Anda oleskan secara merata ke kulit sehabis menggunakan pelembab dan sebelum beraktifitas, lantas diulangi penggunaannya setiap 2 jam sekali selagi Anda masih beraktivitas di bawah terik sinar matahari," saran dr. Nadia.

Artikel Pilihan