Menu

Mitos atau Fakta Jika Puasa Bisa Bikin Makan Berlebihan? Ternyata oh Ternyata...

25 Maret 2024 21:35 WIB

Ilustrasi menunggu waktu buka puasa. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Beauty, kamu pernah gak pas buka puasa makan banyak sekali makanan sebagai ajang balas dendam karena sudah berpuasa selama kurang lebih 12 jam? Usut punya usut nih Beauty, jika kamu makan berlebihan saat berbuka puasa, maka sangat berisiko untuk mengalami perut kembung, hingga berat badan bisa naik, lho.

Padahal nih Beauty, mengutip Alodokter, ada sebuah penelitian yang menyebutkan jika sebagian besar orang yang berpuasa, asupan jumlah kalorinya justru lebih rendah dibandingkan dengan orang-orang yang tak berpuasa. Nah, terkait apakah puasa bisa bikin makan berlebihan apakah mitos atau fakta, hal itu tergantung pada pribadi masing-masing.

Nah, biar kamu gak makan berlebihan, sebaiknya kamu makan seperti porsi normal kamu. Selain itu, kamu harus mengawali buka puasa dengan minum air putih.

Di sisi lain, jika kamu membiasakan buka puasa dengan makan berlebihan, hati-hati akan mengalami gangguan pencernaan, itu karena saat kamu makan  berlebihan, sistem pencernaan akan kaget karena sebelumnya perut kosong.

Hal yang lebih parahnya, kamu bisa mual dan muntah jika terlalu banyak makan saat buka puasa. Itu karena lambung akan meregang, pada akhirnya kamu akan merasa mual dan muntah.

Selain itu, secara perlahan berat badan kamu akan naik. Kamu pun akan terus-terusan merasa lemas dan mengantuk selama berpuasa.

Artikel Pilihan