HerStory, Jakarta —
Salah satu menu yang jadi favorit anak-anak di Hokben adalah ayam teriyaki. Saus saurinya yang enak, ditambah dengan dagingnya yang lembut, apalagi ditambah dengan nasi hangat, tambah enak banget, Moms.
Tapi jika dibeli setiap hari, bisa jadi pemborosan Moms. Untuk mengakalinya kamu bisa bikin sendiri di rumah. Gak usah khawatir, ini resep ayam teriyaki saori ala Hokben yang enak banget Moms.
Bahan-bahan:
- 1/2 kg Dada Ayam Fillet (rendam air lemon, sejumput garam semalaman)
- 1 siung Bawang Bombay besar iris memanjang
- 2 siung Bawang Putih iris
- 1/2 Bks Ladaku Merica bubuk
- 2 Sdm Saus Tiram
- 4 Sdm Saus Teriyaki (pakai merk Saori) untuk menumis
- 3 Sdm Saus Teriyaki (untuk Marinasi)
- 1 Sdm Kecap Manis
- Sejumput Garam
- 1 sdm Gula Pasir
- Secukupnya Penyedap Rasa
- Secukupnya Air
Cara membuat:
- Rendam daging ayam dalam air lemon agar lembut.
- Cuci ayam yang telah direndam lemon hingga bersih. Setelah bersih masukan 3 sdm Saori saus teriyaki aduk aduk. Diamkan minimal 1 jam (lebih lama lagi lebih enak).
- Panaskan minyak, goreng ayam hingga agak kekuningan (kurang lebih 5 menit), angkat, tiriskan.
- Tumis bawang putih dan setengah bawang Bombay sampai layu dan harum, lalu masukan 4 sdm saus teriyaki, 2sdm saus tiram, kecap, sejumput garam, kaldu jamur/penyedap, masukan air lalu gula, setelah itu koreksi rasa.
- Jika sudah enak, masukkan ayam sampai menyusut. Lalu angkat.
- Tumis sisa bawang Bombay sampai harum, masukan ayam yang sudah masak, aduk sebentar, angkat dan sajikan.
Mudah kan Moms?