Menu

Dijamin Laris! Bisa Jadi Ide Jualan, Ini Resep Misoa Goreng Telur Camilan Favorit Banyak Orang, Cuss Langsung Jajal Moms!

21 Mei 2024 09:55 WIB

Misoa Goreng (Instagram/linasutiono)

HerStory, Jakarta —

Misoa adalah jenis mi yang mirip dengan bihun. Namun, makanan satu ini bisa dijadikan aneka masakan dan camilan termasuk seperti misoa goreng telur ini.

Mudah, cara membuat misoa goreng ini direbus dengan aneka sayur kemudian dimasak dengan bumbu.

Setelah padat, misoa bisa langsung digoreng dengan balutan tepung dan membuat rasanya semakin gurih!

Penasaran dengan resepnya? Simak yuk!

Bahan:

  • 4 gulung misoa kering 
  • 2 buah wortel, serut 
  • 1 butir telur 

Bahan bumbu:

  • 1 buah bawang bombai, cincang 
  • 4 siung bawang putih, cincang 
  • 3 buah daun bawang, iris 
  • 1 sdm saus tiram 
  • 1 sdm kecap asin 
  • Gula, garam, dan merica secukupnya 

Bahan pelapis:

  • 1 buah telur 
  • Garam secukupnya 

Cara membuat misoa goreng telur 

  1. Tumis semua bahan bumbu kemudian masukkan air sekitar 400 ml.  
  2. Masukkan misoa, wortel, dan telur. Aduk hingga misoa matang dan mengental. Koreksi rasa.  
  3. Pindahkan ke dalam wadah, dinginkan minimal tiga jam kemudian padatkan. Kalau sudah digoreng angkat dan tiriskan.  
  4. Potong misoa sesuai selera, celupkan ke dalam kocokkan telur dan garam. Goreng hingga kecokelatan. 

Artikel Pilihan