Menu

Melembabkan Sekaligus Bikin Cerah, Ini 3 Rekomendasi Pelembap di Bawah Rp55 Ribu yang Wajib Dicoba!

28 Mei 2024 20:12 WIB

Seorang wanita dengan krim pelembab di wajahnya (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Dalam rangkaian skincare, tentu saja moisturizer atau pelembap tak boleh dilewatkan.

Biasanya, moisturizer digunakan untuk mencegah kulit kering dan iritasi. Gak cuma untuk kulit normal saja, jika tipe kulitmu berminyak juga wajib memakai moisturizer lho!

Kini, sudah banyak skincare BPOM dan halal yang beredar di pasaran ditawarkan dengan harga affordable di bawah Rp55! 

Tenang aja, meskipun begitu kualitas dari produknya tak murahan dan manfaatnya sangat signifikan dalam merawat kulit seperti memperbaiki skin barrier, serta dapat mencerahkan kulit. Berikut ini 3 rekomendasi produknya.

1. Emina Bright Stuff Moisturizing Cream

Rekomendasi pertama pelembab pencerah dengan harga affordable yang sangat ramah di kantong pelajar ada Emina Bright Stuff.

Produk Emina ini terdiri dua yaitu Moisturizing cream di pagi hari diformulasikan untuk tipe kulit kering, kemerahan, dan kombinasi. Dilengkapi dengan key ingredients Allantoin, Oxybiome, dan Niacinamide berfungsi untuk menenangkan kemerahan, meningkatkan oxygen pada kulit, mencerahkan, memperbaiki skin barrier, serta ada proteksi sinar UV dengan SPF 15 PA++. Kamu bisa mendapatkan varian ini dengan harga Rp25 ribu untuk ukuran 20 ml.

Sedangkan untuk di malam hari moisturizer ada tambahan kandungan Summer Plum Ekstra yang 3x brightening in 14 day. Kedua Emina itu no comedogenic dan bebas alkohol. Untuk pelembab malamnya di jual dengan harga Rp 26 ribu untuk ukuran 20 ml.

2. Glowsophy Watermelon Brightening Moisturizer

Selanjutnya disarankan dari Glowsophy Watermelon Brightening Moisturizer. Pelembab ini termasuk salah satu yang lagi viral di TikTok. Dikarenakan manfaatnya dalam mencerahkan kulit sangat terlihat hasilnya. 

Pasalnya moisturizer ini ada 3 combo ingredients pencerah yakni Niacinamide, Symwhite 377, dan Watermelon Extract untuk meratakan warna kulit, menghidrasi, mencegah tanda-tanda penuaan dini, serta mengenyalkan kulit. Harga yang ditawarkan pun gak bikin kantongmu kering sebesar Rp 49 ribu untuk ukuran 30 ml. 

3. The Originote Brightening Moisturizer

Terakhir, Moisturizer The Originote ini juga sama dengan Glowsophy, memiliki kombinasi kandungan pencerah dengan kandungan Niacinamide, Tranexamic Acid, dan Fruit Blend Extract yang bikin tampilan kulitmu terlihat glowing.

Pelembab dengan tekstur lotion ini cocok digunakan buat kamu yang kulitnya susah cerah dan kusam. Harga yang harus dibayar untuk memiliki produk ini sebesar Rp 55 ribu untuk ukuran 50 ml.

Itulah tiga rekomendasi pelembab untuk mencerahkan dengan harga ramah di kantong pelajar, gak bikin budget skincare kamu membengkak.

Artikel Pilihan