Menu

Kapan Sih Sebaiknya Dilakukan? Dokter Ungkap Kriteria Penderita Jantung yang Perlu Pasang Ring, Cuss Langsun Cek Moms!

24 Juni 2024 21:45 WIB

dr. Yahya Berkahanto Juwana, Sp. J. P, Subsp. K. I. (K), Ph.D, FIHA di acara Rumah Sakit Pondok Indah (HerStory/Azka Elfriza)

HerStory, Jakarta —

Pemasangan ring pada jantung atau biasa disebut dengan stent merupakan sebuah prosedur yang bertujuan untuk melebarkan pembuluh darah koroner yang telah menyempit ataupun tersumbat pada bagian jantung.

Biasanya, proses pemasangan ring ini dikhususkan untuk para penderita jantung koroner yang memiliki banyak lemak yang menumpuk atau kalsium yang mengendap pada jantung.

Pada 19 Juni 2023, Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah lulusan Universitas Indonesia (UI) dr. Yahya Berkahanto Juwana, Sp. J. P, Subsp. K. I. (K), Ph.D, FIHA mengatakan bahwa ada kriteria tertentu yang bisa menilai penderita penyakit jantung koroner yang memerlukan pemasangan ring (stent) jantung.

"Tidak setiap penyakit jantung koroner perlu pemasangan stent. Pada penderita yang stabil mungkin hanya diberi obat-obatan," kata Yahya dalam diskusi media di Jakarta.

Menurutnya, hal ini bisa mengganggu alirah darah normal bahkan meningkatkan risiko timbulnya penyakit kardiovaskular seperti serangan jantung, stroke, atau gangguan sirkulasi lainnya lho Beauty!

Itulah mengapa, pemasangan stent atau ring jantung menjadi solusi yang sangat efektif untuk mengatasi penyumbatan pembuluh darah.

Tapi tenang saja Beauty, pemasangan ring ini hanya dilakukan jika pengobatan tak membantu. Itulah mengapa, kamu juga perlu menerapkan gaya hidup secara beriringan.

"Selain terapi pengobatan, untuk menangani penyakit jantung stabil atau kronis juga dapat dilakukan dengan gaya hidup sehat," ujarnya.

Ada pun gejala yang bisa menjadi tanda penyakit jantung koroner yang seringkali tak disadari banyak orang yakni;

Lebih lanjut Yahya menyampaikan gejala dan tanda serangan jantung koroner biasanya nyeri dada seperti ditusuk, terbakar, ditekan, diperas, sesak nafas, nafas berat yang menjalar ke perut, lengan, leher, rahang, dan lainnya, yang timbul saat beristirahat atau saat beraktivitas.

  • Nyeri dada seperti ditusuk, terbakar, ditekan, diperas
  • Sesak nafas
  • Nafas berat yang menjalar ke perut, lengan, leher, rahang, dan lainnya, yang timbul saat beristirahat atau saat beraktivitas.

Maka dari itu, sangat penting untuk melakukan medical checkup (MCU) secara rutin ya Beauty dan jangan lupa konsultasikan kepada ahli di rumah sakit terdekat jika sudah merasakan tak nyaman di daerah jantung.

"Penting untuk melakukan medical checkup (MCU) secara rutin, konsultasi jantung dengan dokter spesialis untuk mendapatkan prosedur diagnostik lebih lanjut, melakukan gaya hidup sehat, serta pengobatan untuk mencegah progresivitas aterosklerosis," katanya.