Ilustrasi berat badan belum turun setelah melahirkan. (Freepik/jcomp)
Beauty, salah banget jika kamu mengira kalau gemuk hanya karena kebanyakan makan. Ternyata ada beberapa hal yang bikin berat badan naik.
Alih-alih mendapatkan tubuh ideal dari melakukan kebiasaan sehat tersebut, angka timbangan justru terus bertambah. Nah, agar gak salah lagi, berikut beberapa kebiasaan yang dianggap sehat ternyata bikin badan gemuk.
Dilansir dari Real Buzz, simak ulasannya berikut ini.
Memang sah-sah saja untuk menikmati camilan asal memperhatikan nutrisi dan porsi. Hanya saja, banyak orang yang masih mengandalkan camilan berlabel sehat dan kadang menyesatkan.
Karena itu, sebaiknya cek lagi label kemasan dan kandungan nutrisinya. Kadang camilan-camilan ini malah tinggi gula dan lemak.
Kelebihan lemak memang menyebabkan obesitas yang berujung pada berbagai macam penyakit. Namun, gak semua lemak berujung bikin gemuk, lho. Lemak dari minyak zaitun, kacang, dan alpukat (tanpa diolah macam-macam) bahkan bisa menurunkan berat badan.
Memilih makanan rendah lemak bahkan sejatinya gak dianjurkan karena penggantinya adalah gula.
Olahraga memang menjadi salah satu usaha untuk menurunkan berat badan. Namun sebaiknya, olahraga gak dilakukan tujuh hari beturut-turut sebab tubuh perlu waktu untuk pulih.
Jay Cardiello, ahli kebugaran di kalangan artis termasuk Jennifer Lopez, menyebut tubuh perlu cukup waktu untuk pulih sekaligus mengurangi risiko cedera. Ia pun menyarankan untuk mengambil waktu istirahat selama 1-2 hari per minggu.