Menu

Rugi Banget yang Males, Ternyata Mandi Punya Manfaat untuk Kecantikan Kulit yang Tak Boleh Dilewatkan, Beauty Sudah Tahu Belum?

08 Juli 2024 05:30 WIB

Ilustrasi mandi air susu (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, siapa di sini yang suka malas mandi? Kamu harus tahu nih, kalau mandi bukan hanya cuma aktivitas yang bikin tubuh jadi bersih, tapi ternyata jarang orang sadari jika mandi memiliki sejumlah manfaat besar untuk kecantikan kulitmu, lho. 

Perlu diingat, saat Beauty merawat tubuh dengan baik, maka kulit kamu pun akan bersinar dan terjaga kesehatannya, lho.

Untuk kamu yang jarang mandi, sebaiknya simak nih apa saja manfaat mandi biar kamu jadi semangat untuk mandi. Cusss kepoin berikut ini.

1. Bersihkan tubuh secara menyeluruh

Beauty, mandi adalah kegiatan penting untuk membersihkan tubuh kamu dari keringat, kotoran, serta sisa-sisa produk perawatan yang mungkin menempel pada kulit setelah seharian beraktivitas. Kamu bisa menggunakan sabun atau shower gel yang sesuai dengan jenis kulitmu sehingga bisa angkat semua kotoran dan menjaga kulit tetap segar sepanjang hari.

2. Hempas Sel Kulit Mati

Tahukah kamu jika sel-sel kulit mati bisa membuat kulit terlihat kusam dan menghambat penyerapan produk perawatan kulit, lho Beauty. Berkaitan dengan itu, saat mandi kamu sebaiknya gosoklah tubuh dengan lembut menggunakan scrub atau kain mandi yang lembut untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Ini akan membantu regenerasi kulit dan membuatnya terlihat lebih cerah.

3. Mengontrol Minyak Berlebih

Bagi Beauty yang memiliki kulit berminyak, mandi dengan air hangat atau hangat-hangat kuku dapat membantu membuka pori-pori dan membersihkan kelebihan minyak. Bukan itu saja, mandi pun bisa mengurangi risiko timbulnya jerawat dan komedo, serta menjaga kulit tetap tampak segar sepanjang hari.

4. Menjaga Kelembapan Kulit

Mandi dengan air hangat, terutama di musim dingin atau udara kering seperti sekarang ini, bisa membantu menjaga kelembapan kulit. Namun, pastikan untuk tidak terlalu lama berada di dalam air, karena bisa membuat kulit menjadi kering. Setelah mandi, segera aplikasikan pelembap untuk menjaga kulit tetap lembut dan terhidrasi.

5. Meningkatkan Sirkulasi Darah

Biak mandi menggunakan air hangat atau dingin, ternyata bisa membantu meningkatkan sirkulasi darah ke kulit, lho Beauty. Melalui mandi, darah bisa membantu menyebarkan nutrisi dan oksigen ke sel-sel kulit, sehingga kulit terlihat lebih sehat dan bercahaya. 

Meningkatnya sirkulasi juga membantu mengurangi pembengkakan dan mengencangkan kulit, lho.

6. Relaksasi dan Mengurangi Stres

Mandi bukan hanya tentang membersihkan tubuh, tetapi juga tentang memberikan waktu untuk relaksasi dan mengurangi stres, jadi bisa healing gratis. Kamu bisa menggunakan air hangat dapat meredakan ketegangan otot dan pikiran, serta membuatmu merasa lebih segar dan siap menghadapi aktivitas selanjutnya.

7. Meningkatkan Mood

Mandi yang menyegarkan juga dapat meningkatkan mood di hari itu Beauty. Saat tubuh bersih dan segar, kamu akan merasa lebih percaya diri dan lebih siap menghadapi hari dengan semangat baru.

Dengan Beauty memahami manfaat mandi untuk kecantikan kulit ini, semoga Beauty lebih rajin mandi, ya. Wajib diingat jika mandi bukan hanya sekadar kegiatan rutin, tapi juga merupakan momen untuk merawat diri dan meningkatkan kesejahteraan secara keseluruhan. Selamat merawat kecantikan kulitmu dengan mandi yang menyegarkan, Beauty!

Artikel Pilihan