ilustrasi tea tree
Beauty, siapa di sini yang penasaran dengan kandungan tea tree pada skincare? Menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter pada dijelaskan jika tea tree itu diperoleh dari daun Melaleuca alternifoca. Nah, ternyata tea tree ini memiliki banyak nutrisi di dalamnya, Beauty sehingga bagus untuk jaga kesehatan kulit.
Biar gak penasaran, cusss simak manfaatnya berikut ini:
1. Menjaga kelembapan, kekencangan, dan elastisitas kulit.
2. Meredakan radang, termasuk radang pada jerawat dan eksim.
3. Mempercepat penyembuhan luka.
4. Mencegah infeksi jamur dan mikoorganisme lain di kulit.
5. Kontrol produksi minyak di kulit, dan sebagainya.
Sekarang ini memang banyak sekali skincare yang mengandung tea tree oil di dalamnya, baik dalam sabun pembersih, toner, losion, dan sebagainya.
"Namun, meski banyak manfaatnya, penggunaan skincare berbahan tea tree bukan tidak mungkin juga memicu reaksi alergi pada orang yang sensitif. Sebab itu, baiknya Anda lebih berhati-hati dan periksalah dulu ke dokter sebelum menggunakannya ya," saran dr. Nadia dikutip Herstory, Rabu (17/7/2024).