Menu

Mudah dan Cepat, Ini Cara Bersihkan Kulkas yang Benar Agar Makanan Gak Bau dan Tetap Segar! Mau Coba Moms?

18 September 2024 22:40 WIB

Ilustrasi storage di dalam kulkas (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Membersihkan kulkas secara rutin seringkali disepelekan oleh para ibu rumah tangga. Biasanya, hal ini jarang dilakukan karena tak banyak waktu untuk membersihkannya dan rasa malas seringkali menyerang untuk mengeluarkan semua isi kulkas.

Padahal, membersihkan kulkas secara rutin perlu dilakukan agar kualitas makanan bisa terjaga dan tetap segar lho Moms.

Untuk itu, berikut beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk membersihkan kulkas dengan mudah dan cepat. Penasaran gimana? Simak yuk!

Persiapkan alat dan bahan

Untuk membersihkan kulkas, pastikan kamu menyiapkan beberapa alat berikut ya Moms agar kulkas tak mudah dan bisa bersih maksimal;

  • Sabun atau deterjen ringan
  • Air hangat
  • Spons atau kain lembut
  • Baking soda (untuk menghilangkan bau)
  • Wadah untuk mencuci rak

Kosongkan kulkas

Sebelum dibersihkan, pastikan kamu keluarkan semua makanan dan isi kulkas. Dengan melakukan cara ini, kamu juga bisa membuang dan memilah makanan yang sudah kadaluarsa dan tak layak konsumsi.

Jangan lupa juga untuk siapkan wadah pendingin agar makanan yang perlu dijaga kondisinya tetap segar ya!

Lepas dan cuci rak

Kamu wajib melepaskan semua rak agar pembersihan bisa optimal. Cuci rak dengan air hangat dan sabun. Jika ada noda yang sulit dihilangkan, gunakan baking soda yang dicampur sedikit air untuk membuat pasta dan gosokkan pada noda tersebut.

Bersihkan bagian dalam kulkas

Kamu bisa menggunakan campuran air dan sabun untuk membersihkan dinding dan permukaan dalam kulkas. Pastikan untuk tak menggunakan bahan pembersih yang keras yang dapat merusak permukaan.

Nah, untuk area yang sulit dijangkau, kamu bisa menggunakan sikat gigi bekas.

Bilas dan keringkan

Gunakan kain bersih untuk mengelap permukaan dan pastikan semua sisa sabun hilang. Sebelum memasangkan rak ke kulkas, pastikan juga sudah dilap sampai kering ya Moms!

Bersihkan bagian luar kulkas

Jangan lupa untuk membersihkan bagian luar kulkas. Gunakan kain lembab dan sabun untuk membersihkan permukaan, terutama pegangan pintu.

Atur ulang makanan

Setelah kering dan bersih semua, jangan lupa untuk mengatur ulang makanan agar tak ada yang terlewat dari jangkauan.

Jaga kebersihan

Usahakan untuk melakukan pembersihan rutin setiap bulan dan cek makanan setiap minggu untuk memastikan semuanya tetap segar.

Nah, itu dia Moms cara membersihkan kulkas dengan mudah dan cepat sehingga kesegaran makanan bisa tetap terjaga. Semoga bermanfaat ya!

Artikel Pilihan