Menu

Alamak! Tengku Dewi Ingin Umrah untuk Tenangkan Diri Usai Tahu Andrew Andika Terciduk Pakai Narkoba

04 Oktober 2024 21:19 WIB

Andrew Andika dan Tengku Dewi Putri (Instagram/andrewandika)

HerStory, Jakarta —

Saat mendapatkan berita bahwa Andrew Andika ditangkap karena penyalahgunaan narkoba, Tengku Dewi Putri mengaku terkejut karena ini adalah kali pertama anggota keluarganya berurusan dengan hukum.

Maka dari itu, ia langsung ingin menjalani ibadah untuk berdoa dan menenangkan diri.

"Kepengin berdoa, pengin menenangkan diri juga, karena kena mental juga, ya. Namanya juga aku belum pernah, atau orang-orang sekitar aku belum pernah berhadapan dengan masalah hukum. Jadi, aku syok banget, aku pengin menangkan diri," ungkap Tengku Dewi di Gedung Trans TV, Jumat (4/10/2024).

Sayangnya, ia harus bisa merelakan niatnya itu karena tak bisa berangkat dalam waktu dekat mengingat sang putri baru berusia dua bulan.

"Tapi nggak tahu nih, karena anak, kan, masih bayi, ya, masih dua bulan, masih ASI juga. Mungkin nanti kali, ya, cuma kalau plan ada," katanya.

Ia juga mengaku bahwa sudah menjenguk Andrew Andika yang diamankan di Polres Metro Jakarta Barat.

Karena sang aktor masih berstatus sebagai suaminya, ia pun masih memberikan dukungan kepada Andrew Andika.

"Sekarang ini aku cuma bisa kasih support saja, karena statusnya masih istri dan saat ini orang terdekat, keluarganya, kondisinya nggak memungkinkan, ibunya lagi sakit. Jadi, sebisa aku, aku bantu," pungkasnya.

Artikel Pilihan