Tempat Nongkrong Aesthetic dan Melokal di Garut (istimewa)
Kini, wisata kuliner sudah seperti agenda penting jika ada pertemuan di luar dengan keluarga atau kerabat. Maka dari itu, tempat untuk nongkrong dengan pilihan makanan yang banyak kerap menjadi tujuan banyak orang.
Alhasil, PT Jakarta Intiland yang merupakan bagian dari Ramayana Group yang sudah dikenal sebagai salah satu pengembang properti terkemuka di Indonesia dengan bangga mengumumkan pembukaan foodcourt baru di dua lokasi Ciplaz Depok dan Ciplaz Garut lho Beauty!
Foodcourt ini menawarkan pengalaman kuliner yang unik dan menarik bagi masyarakat Depok, Garut, dan sekitarnya di bulan ramadan ini.
Kedua Foodcourt tersebut diberi nama sesuai dengan kearifan lokal masing-masing daerah, Tuang Riung yang berarti tempat untuk berkumpul di Ciplaz Garut dan Langit Rasa di Ciplaz Depok.
Hadirnya kedua foodcourt ini semakin melengkapi Ciplaz Garut dan Ciplaz Depok menjadi destinasi gaya hidup masyarakat sekitar sekaligus membantu UMKM kuliner lokal dengan menyediakan tempat usaha.
Grand Opening Taung Riung Ciplaz Garut Dan Langit Rasa Ciplaz Depok diadakan pada tanggal 15 Maret 2025 jam 16.00 WIB.
Acara ini akan dihadiri oleh media, influencer, perwakilan tenant dan perwakilan dari Ramayana Group, akan menampilkan live music performance, dan hiburan bertemakan ramadan.
Sylve Djohan selaku General Manager PT Jakarta Intiland mengatakan bahwa ia sangat berkomitmen untuk mendukung UMKM lokal. Maka dari itulah tercipta tempat usaha sekaligus membuka lapangan pekerjaan baru untuk masyarakat lokal.
“Kedua foodcourt ini didesign dengan menarik, nyaman, estetik dan dilengkapi dengan wifi gratis sehingga nantinya menjadi tempat ngumpul untuk makasiswa dan pekerja yang ingin bekerja diluar kantor. Dengan pilihan kuliner yang beragam yang didominasi oleh kuliner dan brand lokal dengan harapan menjadi tempat favorit untuk menikmati kuliner yang lezat dengan harga terjangkau. Kedepannya kami akan menghadirkan konsep foodcourt ini di beberapa kota di Indonesia,” pungkasnya.
Di sisi lain, Juli Erliyanto selaku Head Of Marcomm PT Jakarta Intiland mengatakan “Tuang Riung Ciplaz Garut dan Langit Rasa Ciplaz Depok akan menjadi tempat favorit untuk berbuka puasa bagi masyarakat, karena selain menghadirkan belasan tenant dan puluhan kuliner yang lezat, kami juga akan memberikan promo yang menarik seperti buka puasa hanya Rp 5000 pada tanggal 15 dan 21 Maret untuk 100 pengunjung pertama. Untuk mengikuti program ini pengunjung cukup follow dan posting di sosial media. Selain itu berbagai hiburan bertema ramadan juga akan dihadirkan untuk menghibur penngunjung yang datang ke kedua foodcourt ini,” ujarnya.