Menu

Rekomendasi Hadiah Lebaran untuk Orang Tersayang, Bukan Cuma Makanan Moms!

21 Maret 2025 13:50 WIB

Hadiah yang dibungkus dengan kertas kado warna pink. (Unsplash/Ekaterina Shevchenko)

HerStory, Jakarta —

Moms, kamu tahu jika di kalangan masyarakat Indonesia tersedia tradisi memberikan hadiah kepada orang terdekat, baik teman, keluarga, maupun pasangan di bulan Ramadan menjelang Ramadan.

Nah, The Palace Jeweler, brand perhiasan di bawah naungan Central Mega Kencana (CMK) pun mengadakan PANAS HALU (Pameran Perhiasan Harga Luar Biasa) untuk jadi tempat para Moms membeli hadiah untuk orang tersayang.

Rupanya Beauty, pameran ini diadakan untuk menghidupkan campaign The Art of Gifting.

“The Palace Jeweler menghadirkan campaign The Art of Gifting dalam menyambut momen Bulan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 2025. Campaign The Art of Gifting ini sejalan dengan tradisi masyarakat Indonesia yang kerap memberikan hadiah pada orang-orang tercinta di Bulan Ramadan. Momen Bulan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri menjadi momen yang tepat untuk memberikan hadiah istimewa berupa perhiasan berlian dan perhiasan emas kepada orang-orang terdekat kita. Perhiasan merupakan salah satu ide hadiah spesial yang bisa diberikan kepada orang-orang tersayang karena sifatnya yang timeless dan bisa diturunkan kepada anak cucu," tutur  Winny Melita, Brand Manager The Palace Jeweler dikutip Kamis (19/3/2025).

Lebih lanjut, Winny menjelaskan jika di pameran ini menghadirkan beragam perhiasan yang terjangkau, kualitasnya terjamin, dan koleksinya terlengkap. Jadi Moms bisa memilih secara leluasa untuk dihadiahkan ke orang tersayang.

“Sejalan dengan itu, The Palace Jeweler menghadirkan Pameran ‘PANAS HALU’ yang bisa menjadi ‘one-stop solution’ bagi masyarakat yang ingin memberikan hadiah bagi orang-orang tercinta ataupun dirinya sendiri pada berbagai momen spesial, termasuk pada bulan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 2025," tutur Winny.

Sementara itu, Chikita Rosemarie, PR Manager PT Central Mega Kencana  menjelaskan bagaimana peran The Palace Jeweler di CMK. Menurutnya hal itu sangat istimewa, karena The Palace memiliki visi untuk memberikan akses seluas-luasnya kepada masyarakat yang mencari perhiasan emas dan berlian.

"Di The Palace tersedia perhiasan dari segala macam range harga, desain. Mulai dari emas hingga berlian semuanya tersedia. Kadarnya pun terjamin," tutur Chikita.

Bersama The Palace, Chikita menjelaskan jika CMK bisa menjangkau masyarakat Indonesia lebih luas lagi.

Selain itu, Chikita pun menjelaskan alasan PANAS Halu diadakan menjelang lebaran, rupanya The Palace berharap agar masyarakat bisa bijak mengelola THR dengan membeli perhiasan.

"Secara budaya, saat ini banyak orang mendapatkan THR. Ini momen yang tepat untuk mereka menggunakan THR-nya secara bijak, lebih baik menghabiskannya untuk perhiasan.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan