Menu

Jangan Malu-malu, Inilah 4 Cara Atasi Canggung Saat Berhubungan Intim!

30 Juni 2021 21:30 WIB

Ilustrasi berhubungan intim. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Berhubungan intim bagi pasangan suami dan istri penting untuk dilakukan supaya kehidupan rumah tangganya semakin hangat dan juga harmonis. Benar begitu kan, Moms?

Ada sebagian orang yang merasa canggung saat melakukan hubungan intim. Hal itulah yang membuat hubungan intim menjadi enggak bergairah dan sulit mencapai klimaks. 

Kamu harus melakukan berbagai cara untuk mengatasi rasa canggung dan membuat hubungan intim semakin menggairahkan. Apa saja itu? Yuk, simak beberapa cara untuk menghindari masalah bercinta yang sudah dirangkum dari berbagai sumber (30/6/2021).

Bersikap terbuka

Untuk menghilangkan rasa canggung saat berhubungan intim, kamu dan pasangan harus saling terbuka. Komunikasikan semua masalah saat berhubungan intim.

Kamu bisa coba memberitahu pasangan soal apa yang kamu suka atau enggak suka saat berhubungan intim. Pokoknya, kamu harus selalu jujur dan terbuka dengan pasangan soal hubungan intim.

Jangan saling menyalahkan

Ketika situasi canggung saat kamu dan pasangan sedang bercinta, cobalah untuk enggak menyalahkan satu sama lain. Itu enggak bisa menyelesaikan masalah dan malah menambah masalah.

Jadi, daripada kamu hanya berfokus pada suatu hal yang salah, sebaiknya pikirkan solusi untuk membuat pasangan nyaman saat berhubungan intim.

Quality time

Waktu yang berkualitas berdua dengan pasangan penting untuk dilakukan. Cobalah sesekali membuat jadwal liburan bersama tanpa orang lain.

Dengan begitu, kamu dan pasangan bisa saling memperdalam keintiman hubungan. Jadi, saat nanti bercinta sudah enggak merasa canggung lagi.

Susun jadwal bercinta dengan rutin

Selain butuh waktu berdua, kamu dan pasangan juga harus menyusun jadwal berhubungan intim yang rutin. Kalau hubungan intim dilakukan secara rutin maka akan meminimalisir kecanggungan saat bercinta.

Makanya, yuk coba buat jadwal bercinta secara rutin. Dengan begitu, gairah bercinta kamu dan pasangan akan meningkat dan hubungan intim menjadi semakin hangat.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menghindari rasa canggung saat bercinta. Yuk, dicoba, ya!