Menu

Tenang, Jangan Panik Dulu Moms! Ini 3 Alasan Mengapa Bayi Lahir dengan Berat Badan yang Rendah

28 Juli 2021 09:30 WIB

Bayi. (GenPI.co/edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Berat badan menjadi salah satu pertanda penting dalam tumbuh kembang jabang bayi. Jika si kecil memiliki berat badan ideal, maka orang tua tak perlu khawatir akan pertumbuhannya yang sempurna.

Namun, bila si kecil lahir dengan berat badan yang rendah, jangan panik ya! Terdapat beberapa hal penyebab yang perlu diketahui orang tua mengapa berat badan si kecil tak ideal ketika lahir.

Dilansir dari laman sindikasi GenPI.co (28/7/2021) berikut adalah 3 alasan mengapa berat badan bayi rendah saat lahir:

1. Pertumbuhan janin kurang sempurna

Menurut Stanford Children’s Health, penyebab janin mengalami berat badan rendah dapat disebabkan pertumbuhan yang janin selama dalam perut tak sempurna.

Selain pertumbuhan janin yang tak sempurna, lahir secara prematur dapat mempengaruhi berat badan si kecil setelah lahir.

2. Kurang nutrisi selama dalam kandungan

Selama ibu mengandung penting untuk menjaga kebutuhan nutrisi, sehingga janin pun dapat terpenuhi kebutuhannya. Sebab, pola makan ibu sangat mempengaruhi nustrisi yang masuk dalam tubuh, agar si kecil dapat bertumbuh dengan baik selama dalam perut.

3. Usia ibu terlalu muda

Menurut Kementrian Kesehatan RI, ibu yang melakukan persalinan dibawah usia 20 tahun memiliki banyak resiko, salah satunya bayi lahir dengan berat badan yang rendah.

Hal ini penting untuk diantisipasi, sebab bila usia sang ibu sangat muda dapat menyebabkan resiko  bayi lahir secara prematur hingga yang paling parah dapat menyebabkan kematian bagi ibu dan bayi.

Lihat Sumber Artikel di GenPI

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.