Menu

Wah, 4 Makanan Enak Ini Bisa Bikin Kolesterol Naik Drastis, Hati-hati Ya!

25 November 2021 08:30 WIB

Daging Merah. (Google/ibudanbalita.com)

HerStory, Jakarta —

Kolesterol tinggi umumnya disebabkan oleh gaya hidup yang enggak sehat. Jika dibiarkan begitu saja, kolesterol tinggi bisa menjadi penyebab penyakit berbahaya lainnya.

Para penderita kolesterol tinggi harus memerhatikan asupan makanan yang dikonsumsi. Dengan begitu, kolesterol tinggi bisa aman terkendali.

Dilansir dari laman Thehealthsite, berikut ini beberapa makanan enak, tapi berbahaya untuk penderita kolesterol tinggi. Apa saja? Yuk, simak baik-baik, ya!

Daging merah

Daging merah biasanya termasuk daging sapi dan kambing. Asupan dagingg merah yang berlebihan dikaitkan dengan insiden penyakit jantung.

Mengonsumsi terlalu banyak daging merah berarti kamu memberi makan tubuh dengan jumlah lemak jenug dan kolesterol yang tinggi.

Telur dan keju

Ketika kita berbicara tentang telur, ketahuilah ini, putih telur mengandung protein dan kuning telur mengandung kolesterol. Rata-rata telur mengandung antara 250-300 mg kolesterol dan karena asupan kolesterol seseorang harus kurang dari 300 mg per hari, sehingga makan lebih dari satu telur sehari bisa berbahaya bagi mereka yang menderita kolesterol tinggi. 

Jika kamu makan makanan yang tinggi kolesterol, maka batasi diri hanya dengan mengonsumsi satu butir telur sehari dengan membuang kuningnya. 

Jika kamu menderita penyakit jantung dan memiliki masalah kolesterol, pendekatan yang masuk akal adalah membatasi diri kamu dengan enggak lebih mengonsumsi lebih dari tiga atau empat telur per minggu. 

Minuman berkafein 

Kelebihan kafein yang terdapat pada kopi dan teh justru bisa meningkatkan kecemasan dan ketidakteraturan detak jantung. Selain itu, kafein juga bisa meningkatkan kadar kolesterol.

Kelapa dan minyak kelapa

100 gram kelapa mengandung 14 gram lemak yang merupakan lemak jenuh. Kelapa dan minyak sawit memiliki jumlah lemak jenuh yang tinggi sehingga harus dihindari.

Nah, itulah beberapa makanan yang harus dihindari penderita kolesterol tinggi. Semoga bermanfaat, ya!

Lihat Sumber Artikel di JPNN.com

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan JPNN.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.