Wanita jomblo (Unsplash/Brooke Cagle)
Beauty, terkadang sifat dan sikap seseorang dianugerahi memiliki hati yang lembut dan mudah berempati dengan orang lain. Kemampuan bawaan ini memungkinkan beberapa orang merasa terhubung dengan orang lain dan tumbuh kuat secara emosional. Pada akhirnya akan menolong orang yang sedang kesusahan. Percaya atau tidak, astrologi meramalkan virho dan 4 zodiak ini tergolong orang yang enggak tegaan dengan orang lain. Seperti HerStory lansir dari Pink Villa, Senin (8/6/2020).
Baca Juga: Gampang Banget Bilang Putus, 5 Zodiak Ini Pelakunya! Kamu Termasuk?
Baca Juga: Katanya 3 Zodiak Ini Susah Diajak Berteman, Emang Iya?
Baca Juga: Terkenal Egois, 3 Zodiak Ini Pelakunya, Kamu Termasuk?
Virgo diyakini sangat analitis dan praktis, tetapi ini berasal dari rasa intuisi yang kuat. Inilah yang membuat mereka memperhatikan hal-hal kecil yang mungkin orang lain lewatkan. Mereka menggunakan sifat empati untuk membangun keseimbangan dan harmoni dalam hubungan sosial.
Libra diplomatis, menawan, dan ingin tahu lingkungan sosialnya. Inilah alasan mengapa mereka berusaha keras untuk menempatkan diri pada posisi orang lain, hanya untuk memahami sudut pandang mereka. Libra tidak keberatan mengubah pandangan mereka. Libra sering berusaha berada di sisi seseorang yang kesulitan untuk berempati.
Scorpio mungkin terlihat keras tetapi di balik eksteriornya tersimpan rasa empati hebat yang mengerti dan merasakan setiap gejolak emosional orang lain. Mereka kadang merasa kewalahan saat emosi itu tak terkendali. Maka Scorpio bisa terhanyut dengan suasana.
Orang yang lahir di bawah zodiak ini selalu sensitif. Cancer memiliki kemampuan untuk merasakan emosi orang lain. Emosi mereka tidak hanya didorong oleh jiwa mereka tetapi dipengaruhi oleh orang-orang di sekitar. Itulah sebabnya mereka sering dianggap murung.
Zodiak paling empati dari semuanya, Pisces tidak bisa menghentikan diri mereka saat memahami perasaan orang lain. Mereka selalu tahu kapan orang yang mereka cintai sedang kesakitan dan emosional. Pisces bisa merasakan sakit yang orang lain rasakan begitu banyak. Mereka bahkan akan berkorban untuk menanggung beban untuk membantu orang itu mengatasinya.